Jayapura (ANTARA) - Persewar Waropen menekuk Putra Deltras Sidoarjo dengan skor 4-1 pada laga lanjutan kompetisi Liga 2 Wilayah Timur di Stadion Mandala Jayapura, Jumat.
Gol Persewar dicetak oleh Arodi Uopdana pada menit 36 dan 54, Priska Womsiwor menit 41 dan Nyoman Ansanay menit ke 90+1 sementara satu gol Putra Deltras Sidoarjo dicetak oleh Mochamad Adam Malik di menit 87.
Pelatih Persewar Waropen Eduard Ivakdalam di Jayapura, Jumat, mengatakan kemenangan atas Putra Deltras Sidoarjo bisa terwujud karena kerja keras dari semua pemain selama 90 menit pertandingan berlangsung.
"Kami bisa mencapai hasil terbaik karena para pemain menjalankan tugas mereka dengan baik dan kami bersyukur bisa dapat tiga poin di kandang," katanya selepas pertandingan.
Legenda hidup Persipura Jayapura itu mengakui sebelum laga menghadapi Putra Deltras Sidoarjo (PDS) ia sempat meragukan sentuhan akhir namun semua terbayar lunas dengan empat gol ke gawang PDS yang dijaga Adzib Al Hakim Arsyad.
"Saya harap laga berikut melawan Sulut United semua pemain bisa mempertahankan performa seperti ini," ujarnya.
Sementara itu, Kapten Tim Persewar Elvis Harewan mengatakan kemenangan ini sangat berarti bagi tim berjuluk Mutiara Bakau karena laga sebelumnya di kandang melawan Persipal Palu hanya mendapat satu poin.
"Sehingga kemenangan ini sangat penting bagi kami dan kami akan lebih fokus menatap laga selanjutnya," katanya.
Persewar Waropen dijadwalkan akan menghadapi Sulut United pada 27 September 2022 di Stadion Klabat Manado, sementara Putra Deltras Sidoarjo akan sang pemuncak klasemen sementara Liga 2 Wilayah Timur Persipura Jayapura pada hari yang sama di Stadion Lukas Enembe, Sentani.
Baca juga: Persipal BU paksa Persewar Waropen bermain imbang
Baca juga: PSBS Biak berbagi poin dengan Persewar seusai main imbang tanpa gol
Baca juga: Penpel Persewar gratiskan karcis masuk laga kandang perdana
Liga 2 Indonesia
Persewar Waropen tekuk Pultra Deltras Sidoarjo 4-1
23 September 2022 22:13 WIB
Pelatih Persewar Waropen Eduard Ivakdalam (tengah) bersama kapten tim Persewar Elvis Harewan saat memberikan keterangan pers (ANTARA/Ardiles Leloltery)
Pewarta: Ardiles Leloltery
Editor: Junaydi Suswanto
Copyright © ANTARA 2022
Tags: