Jakarta (ANTARA) - Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) memperkirakan sebagian wilayah Jakarta akan diguyur hujan disertai dengan petir dan angin kencang pada Sabtu siang.

"Waspada potensi hujan disertai kilat/petir dan angin kencang di sebagian wilayah Jakbar, Jakpus, Jaktim dan Jaksel pada siang, sore dan malam hari," imbau BMKG dalam laman resminya dikutip Sabtu.

BMKG membagikan catatan hujan terjadi pada siang hari di wilayah Jakarta Barat, Jakarta Pusat, Jakarta Selatan serta Jakarta Timur dengan durasi sedang.

Sedangkan pada malam hari, hujan akan terjadi di tiga wilayah DKI Jakarta, mulai ringan yang terjadi di Jakarta Barat, Jakarta Timur serta hujan petir akan terjadi di wilayah Jakarta Selatan.

BMKG mencatat suhu untuk wilayah DKI Jakarta Barat mencapai 23-33 derajat celcius, Jakarta Pusat 24-32, Jakarta Selatan 22-33, Jakarta Timur 22-33, Jakarta Utara 24-32 serta Kepulauan seribu mencapai 25-31 derajat celcius.

Sementara untuk tingkat kelembapannya, BMKG DKI Jakarta mencatat wilayah DKI Jakarta Barat memiliki catatan 65-100 persen, Jakarta Pusat 80-90 persen, Jakarta Selatan 65-95 persen, Jakarta Timur 65-95 persen, Jakarta utara 80-90 persen sedangkan untuk Wilayah Kepulauan Seribu mencapai 80-90 persen.


Baca juga: Sebagian Jakarta diprediksi hujan berpetir pada Jumat petang dan malam
Baca juga: BMKG prakirakan wilayah Jakarta cerah dan berawan
Baca juga: Hujan disertai petir dan angin terjadi di sebagian Jakarta pada Selasa