Milan (ANTARA News) - Bek AC Milan asal Belanda Jaap Stam tidak akan membela klubnya saat pertandingan tandang ke Olympique Lyon pada putaran pertama perempatfinal Liga Champion, Rabu (29/3). Mantan bek Manchester United itu sebelumnya sangat berharap, cedera betis yang dideritanya dapat sembuh menjelang pertandingan putara pertama, tetapi namanya tidak tercantum pada daftar nama pemain yang akan melawat ke Lyon. Selain Stam, pemain asal Brazil Cafu juga tidak dapat diturunkan dan kapten Paolo Maldini tidak siap tampil -- ia hanya akan berada di bangku cadangan -- pelatih Milan Carlo Ancelotti mengatakan, mantan bek Timnas Italia yang sudah kenyang pengalaman Alessandro Costacurta tampaknya akan ditempatkan di bek kanan. Costacurta yang akan menginjak usia 40 tahun bulan depan itu tampil memukau saat Milan menang 3-1 atas Fiorentina pada laga Seri A, Sabtu (25/3). Ancelotti mengatakan, akan memeriksa kesehatan Costacurta sebelum memutuskan pemain yang akan diturunkan. "Jika Costacurta dalam kondisi baik maka saya akan menjatuhkan pilihan kepadanya," kata Ancelotti yang menambahkan bahwa ia yakin timnya dapat memperoleh hasil yang menggembirakan di Lyon. "Tim kami sedang berada dalam masa keemasannya dan ketika kami berada dalam kondisi seperti ini maka kami berusaha untuk tetap mempertahankannya," katanya.(*)