Kudus (ANTARA) - Manajemen Persiku Kudus, Jawa Tengah, menjalin kerja sama dengan Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Loekmono Hadi dalam hal pelayanan kesehatan, mes pemain hingga konseling gizi para pemain.

Pelaksana tugas Direktur RSUD Loekmono Hadi Kudus Abdul Hakam mengungkapkan kerja sama dalam pelayanan yang diberikan berupa perawatan atlet yang mengalami cedera serta layanan pemeriksaan standar terkait masalah medis yang perlu ditangani atau dicegah untuk atlet Persiku.

"Setidaknya, para pemain bisa tampil secara optimal selama musim kompetisi tahun 2022. Kami siap mengawal para atlet Persiku yang sedang berkompetisi di Liga 3 Zona Jateng dan akan memberikan kenyamanan dalam segi fasilitas serta dokter-dokter terbaik yang dimiliki," katanya di Kudus, Sabtu.

Pelayanan kesehatan yang diberikan diintegrasikan dalam beberapa disiplin ilmu dalam menangani dan meningkatkan kondisi pemain. Baik sebelum, selama dan setelah pertandingan.

Rumah sakit berpelat merah tersebut, memiliki fasilitas dan sumber daya pelayanan terpadu di bidang sport injury. Mulai dari instrumen penunjang diagnostik, fasilitas instrumen operasi paling mutakhir, dokter spesialis multi disiplin yang terintegrasi sebagai satu kesatuan (orthopedi dan rehab medis) untuk mengoptimalkan kondisi atlet agar dapat kembali bermain dalam kondisi terbaik dan secepat-cepatnya.

Baca juga: Persiku Kudus jadwalkan laga uji coba melawan tim Liga 1

Dengan dijalinnya kerja sama RSUD Loekmono Hadi sebagai official patner oleh klub sepak bola kebanggaan masyarakat Kudus ini, menjadi dorongan bagi RSUD Loekmono Hadi untuk memberikan pelayanan yang komprehensif bagi masyarakat serta terus melakukan inovasi dalam dunia kesehatan.

Kerja sama yang dijalin juga terkait konseling gizi bagi atlet Persiku. Tim gizi RSUD Kudus diberikan kepercayaan menjadi konsultan dalam pemberian asupan makanan dengan standar gizi yang seimbang. Dengan harapan dapat menunjang kegiatan dari atlet Persiku.

"Terkait penyediaan mess atau tempat tinggal atlet, kami juga sudah menyiapkan dengan menempati eks asrama Akbid Kudus," ujarnya.

Dalam waktu dekat ini, RSUD Loekmono Hadi Kudus akan menerapkan rekam medis elektronik sehingga data medis pasien tercatat pada sistem secara terintegrasi, sehingga memudahkan kolaborasi tim dokter dalam mengobati pasien dan mengurangi tingkat kesalahan diagnosa/tindakan oleh tim dokter.

Manajer Persiku Kudus Achmad Faisal membenarkan adanya kerja sama dengan RSUD Kudus, sedangkan pemain sudah menempati mess yang disediakan RSUD sejak Jumat (19/8).

Baca juga: Manajamen Persiku Kudus resmi kontrak 13 pemain
Baca juga: Budiman puas Persib Bandung petik kemenangan atas PSS Sleman