Beijing (ANTARA) - Saham-saham China ditutup bervariasi pada perdagangan Senin, setelah merosot pada akhir pekan lalu dengan indikator utama Bursa Efek Shanghai, Indeks Komposit Shanghai, tergerus 0,02 persen atau 0,80 poin menjadi menetap di 3.276,09 poin.
Sementara itu Indeks Komponen Shenzhen yang melacak saham-saham di bursa kedua China menguat 0,33 persen atau 40,83 poin menjadi berakhir di 12.460,22 poin.
Nilai transaksi gabungan saham yang dicakup oleh kedua indeks tersebut mencapai 976,4 miliar yuan (sekitar 144,8 miliar dolar AS), lebih rendah dari perdagangan akhir pekan lalu sebesar 999,54 miliar yuan (148 miliar dolar AS).
Baca juga: Saham China ditutup balik melemah, Indeks Shanghai jatuh 0,15 persen
Saham-saham yang terkait dengan berlian yang ditanam di laboratorium dan peralatan listrik termasuk di antara yang memperoleh keuntungan terbesar, sementara saham-saham yang terkait dengan mata uang digital serta sektor peralatan dapur dan kamar mandi mengalami kerugian terbesar.
Indeks ChiNext yang melacak saham perusahaan-perusahaan sedang berkembang atau perusahaan rintisan (start-up) di papan perdagangan bergaya Nasdaq China, terangkat 1,03 persen menjadi ditutup pada 2.718,59 poin.
Baca juga: Saham negara berkembang naik, setelah pertumbuhan inflasi AS melemah
Saham China ditutup bervariasi, Indeks Shanghai tergerus 0,02 persen
15 Agustus 2022 16:32 WIB
Ilustrasi - Investor memantau perkembangan saham di Bursa China. ANTARA/REUTERS.
Penerjemah: Apep Suhendar
Editor: Risbiani Fardaniah
Copyright © ANTARA 2022
Tags: