Jakarta (ANTARA) - Satuan Tugas Penanganan COVID-19 melaporkan sebanyak 50.857 pasien tengah dalam perawatan medis, menurut data yang dihimpun di Jakarta, Rabu.
Dalam data tersebut, terdapat peningkatan jumlah kasus aktif harian yakni 1.809 pasien.
Hal itu seiring dengan meningkatnya kasus konfirmasi positif harian COVID-19 per hari ini terhadap 6.167 orang. Sehingga, total kasus konfirmasi positif COVID-19 hingga kini di seluruh Indonesia menjadi 6.222.788 orang.
DKI Jakarta dan Jawa Barat masih mencatat angka kasus konfirmasi positif di atas 1.000 orang.
Baca juga: Satgas: Capaian vaksinasi penguat di Kepri mendekati 50 persen
Baca juga: Satgas: Kasus aktif COVID-19 di Tanjungpinang tertinggi, 54 kasus
Sementara itu terdapat peningkatan jumlah pasien yang telah sembuh sebanyak 4.340 orang.
Meninggal dunia akibat COVID-19 bertambah 18 orang, sehingga 157.046 orang telah menjadi korban jiwa akibat paparan virus tersebut.
Jumlah penyintas COVID-19 di seluruh Indonesia pada hari ini tercatat 6.014.885 orang.
Positivity rate spesimen harian sebesar 10,27 persen dan positivity rate orang harian sebesar 10,25 persen.
Sebanyak 122.536 spesimen tes COVID-19 dalam pemeriksaan tenaga kesehatan, dan 7.595 orang dalam pengawasan sebagai suspek.*
Baca juga: Muhadjir: Pemerintah tidak merugi dari beras banpres yang terkubur
Baca juga: Atlet APG yang terpapar COVID-19 tersisa empat orang
Satgas COVID-19: Sebanyak 50.857 pasien dalam perawatan medis
3 Agustus 2022 20:29 WIB
Beras yang dikubur di Depok, Jawa Barat sebanyak 3.4 ton. ANTARA/Feru Lantara/am.
Pewarta: Devi Nindy Sari Ramadhan
Editor: Erafzon Saptiyulda AS
Copyright © ANTARA 2022
Tags: