Ambon (ANTARA) - Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) kota Ambon mendata sebanyak delapan titik banjir dan lima titik longsor akibat curah hujan yang tinggi sejak Senin (4/7).
"Curah hujan yang cukup tinggi sejak Selasa pagi pukul 08.00 - 12.30 WIT mengakibatkan sejumlah lokasi terdampak banjir dan tanah longsor di tiga kecamatan di kota Ambon," kata Kepala BPBD kota Ambon, Demy Paays, Selasa.
Ia mengatakan berdasarkan data yang masuk sementara, terdapat delapan titik banjir diantaranya kawasan RT 006 RW 001 Desa Nania kecamatan Teluk Ambon, RT 12 Desa lata, RT 027/RW 003 Desa Waiheru, kate- Kate Hunuth, RT 002/003 desa Poka, Hative Kecil, Negeri Passo.
Sedangkan tanah longsor akibat hujan deras di kelurahan Batu Meja RT 003/RW 0073, tiga titik di Kelurahan Amantelu, dan negeri Passo serta dua titik pohon tumbang menutupi jalan di depan kampus Unpatti dan di kawasan jembatan Air Besar Passo.
Baca juga: Empat kecamatan di Ambon terdampak banjir dan longsor
Baca juga: Hujan lebat longsorkan talud penahan jembatan Halong
Dikatakannya, jumlah KK terdampak banjir sebanyak 31 KK dengan jumlah jiwa 135 orang dan 25 rumah tergenang banjir.
Sedangkan 11 KK terdampak longsor mengakibatkan rumah rusak, masyarakat terdampak Longsor sebanyak 45 jiwa, infrastruktur atau fasilitas umum terdampak longsor yakni satu talud penahan tanah.
Petugas telah melakukan pendataan, juga memberikan bantuan berupa gerobak, sekop, terpal dan karung bagi keluarga untuk membersihkan lokasi serta antisipasi terjadinya longsor susulan, ujarnya.
Pihaknya berharap warga Kota Ambon tetap waspada, karena bencana bisa terjadi kapan maupun di mana saja karena intensitas curah hujan diperkirakan masih terus meningkat.
BPBD meminta masyarakat yang tinggal di lereng gunung maupun bantaran sungai agar selalu waspada dan memperhatikan imbauan atau informasi dari pemerintah melalui media massa dan media sosial.
Masyarakat juga diminta segera memberikan laporan kepada BPBD melalui perangkat RT/RW atau pemerintah Desa/Negeri dan Kelurahan jika terjadi bencana.
"Laporan dan pengaduan warga kota dapat disampaikan melalui website www.lapor.go.id ,atau Lewat SMS ke 1708, atau ketik AMBON(spasi)ISI PESAN kirim ke 08114706999," kata Demy.
Baca juga: BPBD Ambon imbau warga waspada cuaca ekstrem
Baca juga: BPBD Ambon data 32 titik bencana longsor
BPBD : Delapan titik banjir dan lima titik longsor di Ambon
5 Juli 2022 14:32 WIB
Longsor akibat hujan deras menimpa rumah warga di kelurahan Amantelu kecamatan Sirimau kota Ambon., Selasa 5/7). ANTARA/HO - BPBD kota Ambon.
Pewarta: Penina Fiolana Mayaut
Editor: Zita Meirina
Copyright © ANTARA 2022
Tags: