Jakarta (ANTARA) - Sebanyak 15 pebalap muda terpilih untuk bersaing dalam gelaran FIM MiniGP Indonesia Series 2022 yang bergulir di Sentul International Karting Circuit, Bogor, mulai 16 Juli-25 September.

Mereka yang bersaing adalah yang terbaik dari puluhan peserta berusia 10-14 tahun yang mengikuti seleksi dengan menggunakan motor Ohvale GP-0 160 pada 15 dan 20 Juni.

Mantan pebalap nasional Doni Tata yang juga menjabat sebagai Technical Manager Sport Talenta Indonesia (STI) mengatakan pemilihan peserta berdasarkan data hasil dari performa pebalap dengan mengacu kepada regulasi dari FIM dengan ketentuan teknis yang telah ditetapkan oleh standarisasi FIM MiniGP.

Baca juga: IMI dan FIM siap hadirkan MiniGP Indonesian Series pada 2022

"Tak hanya dari catatan waktu pebalap, namun pemilihan juga berdasarkan riding style, breaking point, shifting up dan down, engine brake, stamina pebalap, rider attitude, cornering speed. Kami melihat langsung dari ridernya mulai warm-up dan setiap sesi kami pantau dan nilai," kata Doni Tata di Jakarta, Kamis.

Peserta yang terpilih bersaing pada FIM MiniGP Indonesia Series 2022 akan melakoni enam putaran dan dua pebalap terbaik nantinya akan mengikuti final di Valencia, Spanyol, yang berlangsung bersamaan dengan penutupan musim MotoGP 2022.

Putaran pertama dan kedua berlangsung pada 16-17 Juli. Kemudian berlanjut ke putaran ketiga dan keempat pada 13-14 Agustus. Dua putaran terakhir bergulir pada 24-25 September.

Doni juga menyebut FIM MiniGP Indonesia Series 2022 adalah gerbang bagi pebalap muda Merah Putih menuju pentas dunia. Ini merupakan kali pertama Indonesia menyelenggarakan ajang yang masuk dalam program Road to MotoGP dari Dorna Sports.

Baca juga: Indonesia siap jadi tuan rumah FIM MiniGP World Series 2022
Baca juga: MiniGP Indonesian Series siapkan pebalap muda Indonesia ke MotoGP


Dalam kurun waktu 20 tahun, FIM MiniGP telah melahirkan lebih dari 525 rider. Beberapa nama besar jebolan kejuaraan ini antara lain Marc Marquez, Jorge Lorenzo, Casey Stoner, Dani Pedrosa, Alex Marquez, Maverick Vinales, Joan Mir, dan masih banyak rider hebat lainya.

"Kami dari FIM MiniGP Indonesian Series sangat berterima kasih kepada racing school yang telah berpartisipasi mengirim siswa didiknya untuk mengikuti seleksi. Bagi yang dalam kesempatan ini belum lolos seleksi, tetap bersemangat dan giat berlatih memperbaiki performa dan konsisten serta yakin untuk periode berikutnya," kata Doni.

Berikut daftar 15 pebalap yang lolos seleksi FIM MiniGP Indonesian Series 2022:

1. M. Alvin Alfarizi (Jakarta)
2. Davino Britani (Tangerang)
3. Fadhil Musafi (Papua Barat)
4. Wahyu Saputra (Lombok)
5. M. Rasya Alvaro (Tangerang)
6. Cyrio Michael (Jakarta)
7. Clevan Lois Valera (Yogyakarta)
8. Hafidz Fahri Rasydan (Jawa Timur)
9. Lanova Tantra Mahardika (Sleman)
10. M. Haikal (Bogor)
11. Arai Agaska (Lombok)
12. M. Arkana Ardin (Bandung)
13. Reonal Anugrah (Harau)
14. Alvin Alvaro (Karawang)
15. Afhil Azhraf (Sulawesi Selatan)