Ternate (ANTARA News) - Festival Al-Munawar yang digelar Badan Kesejahteraan Masjid (BKM) Al-Munawar Ternate bekerja sama dengan sejumlah ornganisasi islam dan TNI AL serta komunitas penyelam di Ternate, Maluku Utara (Malut) akan dimeriahkan dengan salat zuhur dibawah laut.
Ketua BKM Al-Munawar, H. Muksin Saleh mengatakan di Ternate, Rabu, kegiatan salat zuhur dibawah laut tersebut rencananya dilaksanakan tanggal 5 Februari 2012 di perairan belakang Masjid Al-Munawar tepat pada waktu salat zuhur untuk wilayah Ternate.
Salat zuhur yang rencananya akan dipimpin imam DR Wahda tersebut adalah salat zuhur yang sebenarnya, untuk itu dilaksanakna tepat pada waktu salat zuhur dan pesertanya adalah beragama Islam, hanya yang beda adalah kostum yang digunakan saat salat yakni pakaian penyelam.
Ia mengatakan, sebelum kegiatan salat zuhur di bawah laut tersebut, akan dilakukan kegiatan pembersihan laut serta penanaman terumbu karang yang membentuk huruf Al-Munawar dengan melibatkan anggota TNI AL serta komunitas penyelam di Ternate.
Kegiatan pembersihan laut dan penanaman terumbu karang yang dipusatkan di perairan belakang Masjid Al-Munawar tersebut, akan diikuti pula sejumlah wisatawan dari Amerika Serikat yang kebutulan sedang berkunjung di Ternate.
Festival Al-Munawar yang di gelar dari 28 Januari-8 Februari ini merupakan yang pertama kali di gelar BKM Al-Munawar dalam rangka memeriahkan Maulid Nabi Muhammad SAW tahun 2012.
Sebelumnya Wali Kota Ternate Burhan Abdurrahman saat membuka festival tersebut mengatakan, festival itu akan diupayakan masuk dalam agenda kegiatan tahunan di Ternate sebagai salah satu upaya mendukung pengebangan wisata relegius di Ternate.
(L002)
Salat zuhur di bawah laut Ternate
1 Februari 2012 10:40 WIB
Ilustrasi (ANTARA/Prasetyo Utomo )
Editor: Desy Saputra
Copyright © ANTARA 2012
Tags: