Shanghai (ANTARA News/AFP) - Klub Super Liga China Shanghai Shenhua, Kamis mengatakan, mereka telah bicara tentang rencana membawa striker Chelsea Didier Drogba ke China, kurang dari satu bulan setelah menandatangani kontrak dengan mantan rekan satu timnya Nicolas Anelka.
Bulan lalu, Shenhua mengumumkan telah merekrut striker asal Prancis Anelka, namun kontraknya belum beres karena adanya skandal yang menerpa liga di China.
"Kami telah bicara dengan Drogba," kata seorang jurubicara Shenhua.
"Namun situasi lebih komplek dibanding masalah Anelka, kami belum bisa mengatakan kepastian kontrak Drogba.
Media China mengatakan klub tersebut akan mengkontrak Drogba pada awal pekan ini.
"Sejauh ini semuanya berjalan dengan baik, meskipun ada beberapa rintangan," kata pengurus Shenhua Zhou Jun seperti dikutip harian Shanghai.
Pada Desember, pelatih Chelsea Andre Villas-Boas mengatakan, masa depan Drogba di Chelsea belum jelas.
Shenhua akan mengkontrak beberapa pemain luar negeri lainnya yaitu striker asal Australia Joel Griffiths pada Kamis, kata jurubicara. Griffiths sebelumnya bermain di klub China Beijing Guoan.
Shenhua juga berencana akan menggaet pelatih asal Prancis Jean Tigana, yang juga pernah melatih di Fulham dan Monaco.
(A020/T009)
Klub China telah bicara dengan Drogba
19 Januari 2012 21:20 WIB
Didier Drogba (ANTARA/REUTERS)
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2012
Tags: