Jakarta (ANTARA News) - Motorola telah meluaskan line-up ponsel pintar Android dengan meluncurkan Motoluxe dan Defy Mini. Dua ponsel pintar itu dibuat untuk level menengah.

Motoluxe dengan layar sentuh 4-inci, resolusi 480 x 854 piksel, prosesor 800Mhz dan RAM 512 MB. Fitur lainnya meliputi Bluetooth 3.0, GPS dan dukungan DLNA. Untuk sistem operasi, Motoluxe menggunakan sistem operasi Google Android Gingerbread 2.3.7.

Sebuah kamera delapan-megapiksel berada di bagian belakang sasis 123-gram, dan kamera depan dengan lensa VGA untuk video-call. Motorola juga menempatkan lampu kecil untuk memberitahu pengguna adanya pesan masuk atau panggilan tak terjawab.

Defy Mini mengikuti Defy dan Defy+, ditujukan kepada mereka yang membutuhkan ponsel dengan bentuk yang mungil. Defy Mini memiliki layar sentuh 3,2 inci dengan anti gores Gorilla Glass yang tahan terhadap debu-debu dan tahan air.

Ponsel pintar itu tidak sehebat Motoluxe dan hanya menggunakan prosesor 600MHz, Bluetooth 2.1, GPS dan kamera 3 megapiksel. Baterai 1650mAh yang dapat bertahan selama sepuluh jam waktu bicara dan lebih dari 500 jam siaga. Seperti Motoluxe, Defy Mini menggunakan sistem operasi Android Gingerbread.

Baik Motoluxe dan Defy Mini telah tersedia di China dengan nama XT615 dan XT320. Masing-masing, akan datang ke Inggris, Eropa dan Amerika Latin pada Februari.
(adm)