Jakarta (ANTARA News) - Raksasa elektronik Korea, Samsung Electronics Co Ltd, berencana kembali memasuki pasar televisi panel-flat Jepang tahun depan, kata laporan harian bisnis Nikkei Selasa tanpa menyebut sumber.
Samsung menarik diri dari pasar TV Jepang sejak 2007 lalu dan belakangan ini pengembangan produk-produk perangkat mobile lebih mendominasi pemberitaan mengenai perusahaan itu.
Samsung sekarang dilaporkan tengah dalam pembicaraan dengan peritel elektronik konsumer Jepang, Denki Co dan Yodobashi Camera Co mengenai penanganan televisi panel-flat.
Beberapa produk mobile Samsung yang terkenal diantaranya keluarga Samsung Galaxy, termasuk tablet Galaxy Tab dan ponsel pintar menengah kebawah Galaxy Y, Galaxy Mini, serta lainnya.
(*)
Samsung ingin kembali ke pasar TV Jepang
3 Januari 2012 10:08 WIB
Logo Samsung (ANTARA News)
Penerjemah: Suryanto
Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2012
Tags: