Jakarta (ANTARA) - Selama Jumat (27/5), berbagai peristiwa politik telah diberitakan Kantor Berita Antara mulai Presiden Joko Widodo (Jokowi) memberikan penghormatan terakhir untuk almarhum Prof Dr Ahmad Syafii Maarif hingga Jokowi sebut saat ini merupakan abad Asia.

Berikut rangkuman berita politik kemarin yang layak disimak pagi ini.

1. Presiden Jokowi beri penghormatan terakhir untuk Buya Syafii

Presiden RI Joko Widodo memberikan penghormatan terakhir untuk mendiang cendekiawan muslim yang juga mantan Ketua Umum PP Muhammadiyah Prof. Dr. H. Ahmad Syafii Maarif atau Buya Syafii di Masjid Gedhe Kauman, Yogyakarta, Jumat sore.

Selengkapnya di sini

2. Presiden Jokowi sebut saat ini adalah abad Asia

Presiden RI Joko Widodo mengatakan saat ini merupakan abad Asia di mana eksistensi negara-negara di Asia bukan hanya berkontribusi bagi Asia semata melainkan bagi dunia.

Selengkapnya di sini

3. Ketua PGI usul Buya Syafii jadi pahlawan nasional

Ketua Umum Persekutuan Gereja-Gereja di Indonesia (PGI) Gomar Gultom mengusulkan mantan Ketua Umum Pimpinan Pusat Ahmad Syafii Maarif sebagai pahlawan nasional.

Selengkapnya di sini

4. Wapres berbelasungkawa dan sedih atas wafatnya Buya Syafii Maarif

Juru Bicara Wakil Presiden RI Masduki Baidlowi mengatakan Wakil Presiden RI Ma'ruf Amin mengucapkan belasungkawa yang mendalam atas wafatnya cendekiawan Muslim Buya Syafii Maarif.

Selengkapnya di sini

5. KSP: Indonesia di jalur tepat akhiri pandemi COVID-19

Tenaga Ahli Utama Kantor Staf Presiden RI Abraham Wirotomo menilai Indonesia sudah berada di jalur tepat dalam mengakhiri pandemi COVID-19.

Selengkapnya di sini