Jakarta (ANTARA News) - Mantan pebulu tangkis nasional Pia Zebadiah menantang unggulan pertama Ganis Nur Ramadini pada semifinal Pertamina Terbuka setelah memenangi partai perempat final, Kamis.
Pia yang terakhir kali bermain tunggal pada 2009 itu, memenangi pertarungan melawan unggulan 3/4 Desi Nidya Amelia 21-15, 21-17 di Hall Bulu Tangkis Gelora Bung Karno, Jakarta.
Sedangkan unggulan teratas, Ganis, maju ke babak empat besar dengan menyisihkan Jesica 21-15, 21-17 untuk bertemu Pia dalam perebutan satu tempat di final turnamen tersebut.
"Kalau tidak salah kami pernah bertemu (dalam pertandingan) di PON Kalimantan timur 2008," ujar Pia mengenai lawannya di semifinal itu.
Semifinal lainnya mempertemukan unggulan kedua Rizky Amelia Pradipta --pasangan Pia pada nomor ganda putri-- dengan pemain asal PB Tangkas Alfamart Novalia Agustianti yang menjadi unggulan 3/4.
Sebelumnya, Novalia meraih kemenangan mudah 21-5, 21-6 atas Yessi Agrein Sulingan dari Klub Lion Air, sedang Rizky menyisihkan pemain asal Aufa Kalsel Lia Listyaningrum 21-17, 13-21, 21-13.
Dua unggulan teratas tunggal putra pun masih bertahan pada turnamen berhadiah total Rp300 juta itu.
Pemain asal Singapura yang menjadi unggulan pertama Adrianus Prasojo Adi maju ke perempat final setelah mengalahkan Dea Adi Rangga dari Guna Dharma Bandung 21-17, 21-13 untuk selanjutnya bertemu unggulan 5/8 Hermansyah.
Sedangkan unggulan kedua Adnan Fauzi mengalahkan Resky Aureza Megananda dari Djarum Kudus 21-12, 21-17 untuk selanjutnya memperebutkan satu tempat di semifinal dengan Andreas Adityawarman.
Turnamen Pertamina Terbuka yang mempertandingkan empat nomor, tunggal dan ganda putra serta tunggal dan ganda putri untuk kategori remaja, taruna dan dewasa, serta kategori veteran akan berlangsung hingga Minggu.
(T.F005/I007)
Pia tantang Ganis di semifinal
15 Desember 2011 23:06 WIB
Pia Zebadiah (FOTO. ANTARA)
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2011
Tags: