Wina (ANTARA) - Kepala Organisasi Meteorologi Dunia (World Meteorological Organization/WMO) memperingatkan bahwa gletser Austria kemungkinan akan lenyap sepenuhnya pada akhir abad ini akibat pemanasan global, seperti dilaporkan kantor berita Austria APA pada Jumat (13/5).

Sekretaris Jenderal WMO Petteri Taalas mengatakan kepada APA bahwa mencairnya gletser dan es kutub akan "berlanjut selama berabad-abad" terlepas dari perjuangan melawan perubahan iklim, dan dirinya merasa "gletser Austria tidak punya harapan lagi."

Gletser-gletser di Swiss, negara Alpen lainnya, juga diperkirakan akan menyusut menjadi hanya 5 persen dari ukurannya sekarang pada akhir abad ini, ujar Taalas.

Ia memperingatkan bahwa mencairnya gletser akan berdampak pada pasokan air minum dan produksi listrik serta menaikkan permukaan air laut, yang mengancam sejumlah megakota, katanya memperingatkan.

Namun, kepala WMO tersebut mengatakan dirinya tetap optimistis akan upaya global untuk memitigasi perubahan iklim, dengan komitmen kuat terhadap isu iklim dari para politisi dalam konferensi iklim Glasgow yang diadakan di Skotlandia pada 2021 lalu dan kemajuan teknologi perusahaan-perusahaan swasta.