Palembang (ANTARA) - Pengurus Himpunan Pendidik dan Tenaga Kependidikan Anak Usia Dini Indonesia (Himpaudi) Sumatera Selatan terus berupaya mendorong guru Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) meningkatkan kualitas.

"Dengan kualitas yang tinggi diharapkan guru PAUD mampu memajukan pendidikan anak usia dini dan mencerdaskan generasi bangsa yang ceria," kata Ketua Himpaudi Sumsel Handasiah, di Palembang, Sabtu.

Baca juga: Kemendikbudristek lakukan terobosan untuk peningkatan kualitas PAUD

Menurut dia, kualitas guru PAUD di provinsi dengan 17 kabupaten dan kota itu dinilai sudah semakin baik karena sebagian besar guru memenuhi kompetensi yang dibutuhkan sebagai pengajar anak usia dini.

Kompetensi yang dibutuhkan oleh seorang guru PAUD yakni kemampuan untuk berinteraksi dengan anak melalui aktivitas kreatif seperti bercerita, bernyanyi, menggambar, menari, dan berkreasi.

Untuk meningkatkan kualitas guru PAUD, pihaknya berupaya memfasilitasi kegiatan pelatihan sesuai dengan kompetensi yang dibutuhkan.

Baca juga: Ketua DPD RI minta pemerintah melindungi hak dan profesi guru PAUD

Dia menjelaskan, tugas guru PAUD tidak hanya mengajar tetapi yang lebih penting adalah bagaimana memfasilitasi pertumbuhan, perkembangan, dan memfasilitasi belajar anak.

Untuk dapat berperan sebagai fasilitator tersebut guru PAUD harus memiliki pemahaman yang jelas tentang belajar.

Belajar terjadi karena ada proses yaitu interaksi antara individu dengan lingkungan, interaksi dengan lingkungan menimbulkan pengalaman, sedangkan hasil yang dicapai setelah belajar adalah perilaku yang meliputi pengetahuan sikap dan keterampilan anak atau peserta didik.

Baca juga: Sebanyak 1.200 guru PAUD-TK di Banyuwangi terima insentif Rp7,2 miliar

"Dengan kualitas yang tinggi, guru PAUD diharapkan mampu mengajar dan mengenali karakteristik anak didiknya dengan baik, meliputi pengenalan tentang perkembangan fisik motorik, kognitif, bahasa, sosial emosional, moral keagamaan, seni dan kreativitas termasuk permasalahan yang ditemui dalam berbagai aspek perkembangan tersebut," ujar Ketua Himpaudi Sumsel.