Jakarta (ANTARA) - Layanan angkutan udara baru yang menghubungkan Chengdu, ibu kota Provinsi Sichuan, China barat daya, dan Brussel di Belgia diluncurkan pada Senin (9/5) untuk memenuhi permintaan logistik penerbangan yang meningkat terkait perdagangan elektronik (e-commerce) lintas batas China-Eropa.

Pada Senin malam waktu setempat, sebuah penerbangan khusus kargo yang dilakukan oleh maskapai Belgian International Air Services bertolak dari Bandar Udara Internasional Shuangliu Chengdu menuju Brussel, mengangkut kargo berbobot lebih dari 130 ton. Penerbangan itu tiba di tujuan akhir pada Selasa (10/5).

Kargo itu meliputi peralatan mesin, elektronik, dan parsel e-commerce serta akan dikirim ke para pelanggan di Eropa via truk dan penerbangan lanjutan.

Tiga penerbangan akan melewati rute itu setiap pekan pada Mei. Jadwal penerbangan akan ditingkatkan secara bertahap menjadi enam per pekan.

Rute udara baru itu diharapkan dapat membantu meningkatkan jaringan rute kargo internasional Chengdu. Pada kuartal pertama 2022, Bandar Udara Internasional Shuangliu Chengdu mencatatkan peningkatan signifikan dalam throughput kargo dan surat, kata operator bandara itu.

Saat ini, bandara tersebut memiliki 15 rute angkutan udara internasional reguler. Pada 2021 saja, lima rute kargo udara internasional baru telah diluncurkan, menghubungkan Chengdu dan London, Amsterdam, serta beberapa kota asing lainnya.