Makassar (ANTARA) - Kepala Operasi dan Pelayanan PT Pelni Makassar, Tomi Santoso mengungkapkan, sejauh ini untuk jumlah penumpang saat puncak arus balik Lebaran 1443 Hijriah/2022 Masehi belum menunjukkan lonjakan penumpang secara signifikan.
"Kalau dilihat dari jadwal kapal, sepertinya untuk arus balik cenderung merata hingga H+15. Tidak seperti arus mudik yang terjadi saat H-4 dan H-3," ujar Tomi saat dikonfirmasi di Makassar, Senin.
Ia mengatakan, bila dilihat dari data penjualan tiket Pelni untuk sementara, belum terlihat puncak arus balik akan terjadi pada tanggal berapa.
Namun demikian, pihaknya tetap meningkatkan dan melaksanakan pelayanan bagi para penumpang dan calon penumpang baik yang naik maupun turun di Pelabuhan Makassar.
Baca juga: 2.068 penumpang berangkat dari Pelabuhan Tanjung Priok pada H+6
Baca juga: KM Nggapulu turunkan 704 penumpang di Pelabuhan Yos Sudarso
Data sementara jumlah penumpang pada arus balik, per 7 Mei 2022, tercatat ada tiga kapal bersandar di Pelabuhan Makassar. Untuk Penumpang Turun (PT) sebanyak 1.145 orang, Penumpang Lanjutan (PL) 776 orang, Penumpang Naik (PN) 1.258 orang dan Penumpang Di atas Kapal atau POB sebanyak 2.024 orang.
Sedangkan pada 8 Mei 2022, dari dua kapal bersandar, jumlah PT sebanyak 1.587 orang, PL sebanyak 1.836 orang, PN sebanyak 1.392 orang, dan penumpang di atas kapal atau on board sebanyak 3.028 orang.
Jumlah total penumpang arus mudik hingga arus balik lebaran sejak 17 April-8 Mei 2022, tercatat Penumpang Turun sebanyak 19.989 orang, Penumpang Lanjutan 20.334 orang.
Selanjutnya, Penumpang Naik sebanyak 20.649 orang dan penumpang on board sebanyak 40.983 orang.
Baca juga: ASDP catat penumpang yang bertolak ke Pelabuhan Merak mencapai 36.998
Pelni: Puncak arus balik di Pelabuhan Makassar belum melonjak
9 Mei 2022 22:26 WIB
Ilustrasi - Sejumlah penumpang naik ke KM Umsini di Pelabuhan Sukarno Hatta, Makassar, Sulawesi Selatan, Minggu (8/5/2022). ANTARA FOTO/Abriawan Abhe/YU.
Pewarta: M Darwin Fatir
Editor: Budhi Santoso
Copyright © ANTARA 2022
Tags: