Tangerang (ANTARA) - Jumlah pengunjung di pusat perbelanjaan Tangerang, Banten saat libur Lebaran mengalami peningkatan hingga mencapai 163 persen ketimbang hari biasa dengan lokasi yang banyak dikunjungi, yakni wahana bermain anak dan pusat jajanan makanan.

Center Director Summarecon Mall Serpong Tommy di Tangerang, Sabtu, mengatakan jumlah pengunjung saat libur Lebaran mulai tanggal 25 April hingga 3 Mei 2022 untuk hari biasa tercatat total 59.092 orang, sedangkan akhir pekan ada 80.118 orang.

Pada periode tanggal 4-12 April 2022 di hari biasa ada total 36.205 orang dan akhir pekan 64.644 orang.

"Pada hari biasa ada kenaikan 163,21 persen an akhir pekan kenaikan 123,94 persen," kata Tommy.

Ia mengatakan lokasi yang banyak dikunjungi masyarakat adalah wahana bermain anak dan tempat kuliner.

"Masih banyak juga yang berbelanja," ujarnya.

Baca juga: Kepadatan lalu lintas di pusat perekonomian Yogyakarta meningkat

Ia mengatakan dengan adanya peningkatan pengunjung ini maka pengawasan oleh petugas pusat belanja tetap dilakukan seperti memastikan penerapan protokol kesehatan diterapkan.

"Kita juga tetap mengawasi penerapan prokes agar tetap dilakukan. Kapasitas orang dalam satu 'tenant' (penyewa) disesuaikan dengan aturan yang ada," ujarnya.

Vice President Director Tangcity Superblock, Norman Eka Saputra, menambahkan jumlah pengunjung menjelang libur Lebaran mengalami peningkatan mencapai 70.000 orang.

Baca juga: Momentum puasa-lebaran 2022 bakal bantu pemulihan pusat perbelanjaan

Berbagai acara yang disediakan seperti "live show", "cosplay" keliling mal, dan "kids lab", sampai peragaan busana berhasil menarik pengunjung datang sekaligus berbelanja.

"Kami sambut gembira karena tandanya kegiatan ekonomi di Kota Tangerang sudah kembali normal. Kami harapkan menjadi indikator awal pulihnya kembali roda ekonomi Kota Tangerang dan secara nasional pada umumnya," ujarnya dalam keterangan resminya.

Adapun untuk protokol kesehatan tetap diterapkan dengan penggunaan kode batang aplikasi PeduliLindungi, sedangkan masyarakat yang belum vaksinasi diarahkan untuk vaksinasi terlebih dahulu di gerai vaksin yang ada

"Untuk tim satgas, sejak awal pandemi sudah terbentuk dan memantau terus kegiatan di Tangcity Mall setiap hari," katanya.

Baca juga: Polda Babel mengamankan 51 titik pusat perbelanjaan jelang Idul Fitri
Baca juga: Satgas siapkan skenario prokes di pusat perbelanjaan jelang lebaran