Jakarta(ANTARA News) - PT Astra Honda Motor (AHM) mendeklarasikan penggunaan teknologi fuel injection pada semua model sepeda motor yang diproduksinya di Indonesia hingga akhir tahun 2013.

"Kami akan gunakan teknologi PGM-FI (Programed Fuel Injection) untuk semua rangkaian produk kami sampai 2013," kata Presdir AHM Yusuke Hori, pada deklarasi penggunaan teknologi tersebut, di Jakarta, Rabu.

Ia mengatakan teknologi tersebut mulai diterapkan pada Honda Spacy Helm-in dan Honda Supra X-125, sehingga pada kedua model tersebut akan ada dua varian yaitu karburator dan PGM-FI.

"Perbedaan harga sepeda motor PGM-FI dengan karburator hanya Rp250 ribu," ujar Hori. Diakuinya, perbedaan harga yang tipis tersebut ditujukan untuk mendorong penggunaan sepeda motor dengan teknologi fuel injection yang lebih ramah lingkungan.

Ia mengatakan AHM ingin menjadi pioneer dalam penggunaan fuel injection pada sepeda motor mengingat ke depan, ada tuntutan penerapan emisi gas buang euro 3 di Indonesia.

Hori juga menjanjikan akan melakukan lokalisasi komponen PGM-FI di Indonesia, mengingat produksi dan penjualan AHM di Indonesia tahun ini dan tahun depan akan menembus angka di atas empat juta unit.

Harga Honda Spacy Helm in PGM-FI adalah Rp12,8 juta per unit dan AHM mengemukakan teknologi PGM-FI menjadikan sepeda motor lebih irit 17 persen.

Supra X125 PGM-FI dipasarkan dengan harga Rp15,85 juta per unit, dengan tingkat keiritan lima persen dibandingkan karburator.
(R016)