Jakarta (ANTARA) - Pengelola Terminal Kalideres di Jakarta Barat terus menyiagakan petugas untuk mengantisipasi peningkatan kedatangan penumpang saat puncak arus balik yang diperkirakan terjadi pada Sabtu (7/5).
"Kami setiap hari ada terus, tiga shift dishub, termasuk juga petugas posko pengamanan 24 jam. Semua itu akan tetap siaga terus," ujar Kepala Terminal Kalideres Revi Zulkarnain saat ditemui di Terminal Kalideres, Jakarta Barat, Rabu.
Dia mengatakan terdapat sekitar 150 petugas yang akan terus disiagakan sampai dengan H+7 setelah Lebaran untuk mengantisipasi kedatangan penumpang yang kebanyakan berasal dari Sumatera dan daerah lain di Pulau Jawa.
Menurut data pengelola Terminal Kalideres per 3 Mei 2022, terdapat 14.719 penumpang yang berangkat menggunakan 1.242 unit bus sejak 25 April 2022.
Sementara itu, Revi mengatakan pada H+1 Lebaran belum terjadi kenaikan signifikan terkait jumlah penumpang yang tiba di Terminal Kalideres.
Berdasarkan data, total 1.321 orang telah tiba di Jakarta via Terminal Kalideres sampai dengan 3 Mei 2022.
Kenaikan jumlah penumpang saat arus balik sendiri diantisipasi terjadi mulai Sabtu sampai dengan Senin di terminal itu, menurut Revi.
Hal serupa dikatakan petugas perusahaan otobus Krui Putra, Emi, yang menuturkan bahwa belum terjadi lonjakan penumpang yang tiba di Terminal Kalideres sehari setelah hari kedua Lebaran.
Dia menjelaskan bahwa pihaknya pada masa arus mudik dapat memberangkatkan delapan bus setiap harinya.
Untuk periode arus balik ke Ibu Kota Jakarta, diperkirakan bus rute Jakarta ke beberapa wilayah di Sumatera itu dapat memberangkatkan empat sampai lima bus per hari, dengan kapasitas satu bus dapat memuat 32 orang.
"Pasti padat malam Minggu itu, arus balik dari Jawa, dari Sumatera ke sini," tuturnya
Arus Balik
Petugas terus siaga di Terminal Kalideres antisipasi arus balik
4 Mei 2022 15:50 WIB
Penumpang menunggu kedatangan bus di Terminal Kalideres di Jakarta, Rabu (4/5/2022). ANTARA/Prisca Triferna/am.
Pewarta: Prisca Triferna Violleta
Editor: Masuki M. Astro
Copyright © ANTARA 2022
Tags: