Jakarta (ANTARA News) - Pesilat Indonesia kategori ganda putra dan putri masing-masing meraih medali emas cabang olahraga pencak silat SEA Games XXVI di Padepokan Pencak Silat Indonesia Jakarta, Selasa malam.

Pada final pencak silat kategori ganda putra seni bela diri tim Merah Putih terdiri atas Hamdani dan M Yusuf Effendi mencatat skor 574, dengan catatan waktu 03.00 menit. Juara II medali perak diraih Nguyen Huu Tuan dan Thanh Tung Nguyen (Vietnam) skor 540 dengan waktu 03.00

Sedangkan juara III perunggu Muhd Danial Azlani dan Muhd Azri Abdullah, skor 540, waktu 03.01 menit .

Sementara ganda putri atlet Indonesia yang menyabet medali emas adalah Sang Ayu Ketut Wilantri dan Ni Made Dwi Yanti dengan skor 470, waktu 03.00, sedangkan juara II Vietnam (Thi My Nguyen dan Nguyen Thi Lan) dengan skor 553 (03.03) serta juara III perunggu diraih Malaysia (Kamila BT Sulong dan Siti Arfiyah BT Abdul Jalil) dengan nilai 543, catatan waktu 03.01 menit.
(I020)