Playoff NBA
Jayson Tatum setengah tak percaya Celtics sukses sapu bersih Nets
26 April 2022 18:10 WIB
Bintang Boston Celtics Jayson Tatum menyemangati rekan-rekannya di menit-menit akhir Gim 4 putaran pertama playoff Wilayah Timur NBA melawan Brooklyn Nets di Barclays Center, New York, Amerika Serikat, Senin (25/4/2022) waktu setempat. (ANTARA/REUTERS/USA TODAY SPORTS/Brad Penner)
Jakarta (ANTARA) - Bintang Boston Celtics Jayson Tatum mengaku masih setengah tidak percaya atas kesuksesan timnya menyapu bersih putaran pertama playoff Wilayah Timur NBA melawan Brooklyn Nets hanya melalui empat gim.
Celtics mengunci langkah mereka sebagai tim pertama yang lolos ke semifinal wilayah setelah menang 116-112 dalam Gim 4 di Barclays Center, New York, Senin waktu setempat, demi memenangi seri 4-0 atas Nets.
"Sama sekali tidak bisa dipercaya, tapi saya pikir ini adalah apa yang kami ingin tuju," kata Tatum selepas pertandingan dikutip dari situs resmi NBA, Selasa.
Baca juga: Celtics sapu bersih Nets 4-0
Baca juga: Raptors bawa seri ke Toronto lagi usai hantam Sixers 103-88
Tatum dipaksa menyaksikan rekan-rekannya menuntaskan sisa waktu dua menit 48 detik terakhir hanya dari tepi lapangan karena terkena foul out seusai melakukan pelanggaran keenam.
Pun demikian, Tatum tetap berakhir sebagai top skor Celtics di gim ini dengan 29 poin, sementara rekan-rekannya dipimpin Jaylen Brown dan Marcus Smart mampu mengunci kemenangan dan jalan ke semifinal Timur.
"Terlepas dari apa yang terjadi, kami hanya perlu mencari cara mengatasinya. Mereka yang melantai di menit-menit terakhir berjasa meneruskan permainan di menit-menit krusial, menghentikan lawan ketika diharuskan dan menuntaskan pertandingan," kata Tatum dikutip dari situs resmi Celtics.
Brown yang meraih 22 poin dan dianggap berjasa memimpin Celtics sejak Tatum terkena foul out mengaku ia dan rekan-rekannya hanya berusaha meredam momentum kebangkitan yang diburu Nets.
"Kami hanya ingin mengendalikan permainan, memastikan semua tetap tenang dan mengambil keputusan yang tepat," katanya.
Baca juga: Luka Doncic bawa Mavericks memimpin 3-2 selepas lumat Jazz 102-77
Baca juga: Joel Embiid didenda Rp216,5 juta karena kritik wasit
Sapu bersih putaran pertama playoff menjadi kemajuan besar bagi Celtics, yang sempat kesulitan menjaga keunggulan tipis di awal-awal musim reguler.
Kisah Celtics di putaran pertama kali ini berhiaskan catatan luar biasa seperti bangkit dari ketertinggalan 111-114 di sisa 45,9 detik Gim 1 untuk merebut kemenangan berkat buzzer-beater Tatum kemudian melunasi defisit 17 poin demi memenangi Gim 2 114-107.
Di Gim 3 Celtics juga sukses meredam momentum kebangkitan Nets di menit-menit akhir, sedangkan keberhasilan mengunci kemenangan tanpa kehadiran Tatum di atas lapangan di periode krusial jadi pelengkap raihan gemilang ini.
"Gim-gim awal musim itu banyak membantu kami menjadi lebih siap. Kami jelas masih punya segudang pekerjaan rumah, tapi kami melangkah ke arah yang tepat. Setiap pertandingan akan mengajari kami sesuatu yang baru," ujar Smart yang musim ini menangguk penghargaan Pemain Bertahan Terbaik atau Defensive Player of the Year (DPOY) NBA tersebut.
Di semifinal Timur nanti, Celtics akan bertemu Milwaukee Bucks atau Chicago Bulls. Bucks saat ini memimpin 3-1 jelang menjamu Bulls untuk Gim 5 pada Rabu (27/4) waktu setempat.
Baca juga: Marcus Smart sabet gelar DPOY NBA 2021/22
Baca juga: Ja Morant dinobatkan MIP NBA 2021-22
Celtics mengunci langkah mereka sebagai tim pertama yang lolos ke semifinal wilayah setelah menang 116-112 dalam Gim 4 di Barclays Center, New York, Senin waktu setempat, demi memenangi seri 4-0 atas Nets.
"Sama sekali tidak bisa dipercaya, tapi saya pikir ini adalah apa yang kami ingin tuju," kata Tatum selepas pertandingan dikutip dari situs resmi NBA, Selasa.
Baca juga: Celtics sapu bersih Nets 4-0
Baca juga: Raptors bawa seri ke Toronto lagi usai hantam Sixers 103-88
Tatum dipaksa menyaksikan rekan-rekannya menuntaskan sisa waktu dua menit 48 detik terakhir hanya dari tepi lapangan karena terkena foul out seusai melakukan pelanggaran keenam.
Pun demikian, Tatum tetap berakhir sebagai top skor Celtics di gim ini dengan 29 poin, sementara rekan-rekannya dipimpin Jaylen Brown dan Marcus Smart mampu mengunci kemenangan dan jalan ke semifinal Timur.
"Terlepas dari apa yang terjadi, kami hanya perlu mencari cara mengatasinya. Mereka yang melantai di menit-menit terakhir berjasa meneruskan permainan di menit-menit krusial, menghentikan lawan ketika diharuskan dan menuntaskan pertandingan," kata Tatum dikutip dari situs resmi Celtics.
Brown yang meraih 22 poin dan dianggap berjasa memimpin Celtics sejak Tatum terkena foul out mengaku ia dan rekan-rekannya hanya berusaha meredam momentum kebangkitan yang diburu Nets.
"Kami hanya ingin mengendalikan permainan, memastikan semua tetap tenang dan mengambil keputusan yang tepat," katanya.
Baca juga: Luka Doncic bawa Mavericks memimpin 3-2 selepas lumat Jazz 102-77
Baca juga: Joel Embiid didenda Rp216,5 juta karena kritik wasit
Sapu bersih putaran pertama playoff menjadi kemajuan besar bagi Celtics, yang sempat kesulitan menjaga keunggulan tipis di awal-awal musim reguler.
Kisah Celtics di putaran pertama kali ini berhiaskan catatan luar biasa seperti bangkit dari ketertinggalan 111-114 di sisa 45,9 detik Gim 1 untuk merebut kemenangan berkat buzzer-beater Tatum kemudian melunasi defisit 17 poin demi memenangi Gim 2 114-107.
Di Gim 3 Celtics juga sukses meredam momentum kebangkitan Nets di menit-menit akhir, sedangkan keberhasilan mengunci kemenangan tanpa kehadiran Tatum di atas lapangan di periode krusial jadi pelengkap raihan gemilang ini.
"Gim-gim awal musim itu banyak membantu kami menjadi lebih siap. Kami jelas masih punya segudang pekerjaan rumah, tapi kami melangkah ke arah yang tepat. Setiap pertandingan akan mengajari kami sesuatu yang baru," ujar Smart yang musim ini menangguk penghargaan Pemain Bertahan Terbaik atau Defensive Player of the Year (DPOY) NBA tersebut.
Di semifinal Timur nanti, Celtics akan bertemu Milwaukee Bucks atau Chicago Bulls. Bucks saat ini memimpin 3-1 jelang menjamu Bulls untuk Gim 5 pada Rabu (27/4) waktu setempat.
Baca juga: Marcus Smart sabet gelar DPOY NBA 2021/22
Baca juga: Ja Morant dinobatkan MIP NBA 2021-22
Pewarta: Gilang Galiartha
Editor: Bayu Kuncahyo
Copyright © ANTARA 2022
Tags: