Ricky menang di penyisihan pool bola-8
13 November 2011 00:07 WIB
Suasana pertandingan final 3 nomor tes event Sea Games XXVI cabang Billiard, Sabtu (22/10) di OPI Concention Centre Jakabaring Palembang.Panitia pelaksana mengaku cukup puas dengan persiapan fasilitas venue saat ini, namun ada beberapa kekurangan kecil yang akan diperbaiki dalam kurun waktu yang masih tersedia jelang hari-H. (FOTO ANTARA/FENY/11)
Jakarta (ANTARA News) - Atlet Indonesia Ricky Yang mengikuti jejak rekannya Muhammad Zulfikri, memenangi nomor pool bola-8 putra dengan mengalahkan pebiliar Thailand Kobkit Palajin dengan skor tipis 7-6, Sabtu malam, pada SEA Games 2011 di OPI Jakabaring, Palembang.
Ricky Yang bermain menyerang, namun lawannya terus mengejar perolehan angka dengan bermain ketat melalui menempatkan bola-bola kunci yang menyulitkan atlet Indonesia itu.
Pada partai bola-8 putra sebelumnya, Sabtu sore, Zulfikri menang atas pebilia Malaysia Ooi Fook Yuen 7-4.
Sementara itu pada nomor english billiard perorangan yang sudah dipertandingkan, Sabtu pagi, atlet Indonesia Hekta Ahmad menang pada penyisihan pertama dengan mengalahkan atlet Vietnam Pam Hoai Nam dengan skor 3-1, namun rekannya Braja harus mengakui keunggulan atlet Filipina Luis Saberdo 1-3.
Pada hari kedua pertandingan cabang biliar, Minggu (13/11) akan dipertandingkan babak penyisihan nomor bola-8 putri, dimana atlet Indonesia Manda akan menghadapi Djajalie Klaudia dari Malaysia.
Cabang biliar pada SEA Games 2011 mempertandingkan nomor pool bola-8 dan bola-9 perorangan putra dan putri, english biliar perorangan dan ganda, snooker dan carom. (A020)
Ricky Yang bermain menyerang, namun lawannya terus mengejar perolehan angka dengan bermain ketat melalui menempatkan bola-bola kunci yang menyulitkan atlet Indonesia itu.
Pada partai bola-8 putra sebelumnya, Sabtu sore, Zulfikri menang atas pebilia Malaysia Ooi Fook Yuen 7-4.
Sementara itu pada nomor english billiard perorangan yang sudah dipertandingkan, Sabtu pagi, atlet Indonesia Hekta Ahmad menang pada penyisihan pertama dengan mengalahkan atlet Vietnam Pam Hoai Nam dengan skor 3-1, namun rekannya Braja harus mengakui keunggulan atlet Filipina Luis Saberdo 1-3.
Pada hari kedua pertandingan cabang biliar, Minggu (13/11) akan dipertandingkan babak penyisihan nomor bola-8 putri, dimana atlet Indonesia Manda akan menghadapi Djajalie Klaudia dari Malaysia.
Cabang biliar pada SEA Games 2011 mempertandingkan nomor pool bola-8 dan bola-9 perorangan putra dan putri, english biliar perorangan dan ganda, snooker dan carom. (A020)
Editor: Kunto Wibisono
Copyright © ANTARA 2011
Tags: