Liga Jerman
Mueller bilang Bayern telah lepaskan beban di dada
24 April 2022 04:25 WIB
Pelatih Bayern Muenchen Julian Nagelsmann merayakan keberhasilan timnya menjuarai Bundesliga setelah pertandingan Bayern Muenchen melawan Borussia Dortmund di Allianz Arena, Muenchen, Jerman, 23 April 2022. (REUTERS/KAI PFAFFENBACH)
Jakarta (ANTARA) - Thomas Mueller mengatakan Bayern Muenchen telah melepaskan beban di dada mereka setelah merebut gelar juara Bundesliga ke-10 berturut-turut Sabtu malam waktu setempat.
Bayern menghabiskan dua pekan terakhir ini dengan meratapi kekalahannya dalam perempat final Liga Champions dari Villarreal.
Tapi mereka telah memastikan gelar liga dengan masih menyisakan tiga pertandingan setelah mengalahkan peringkat kedua Borussia Dortmund 3-1 di Allianz Arena.
“Itu kesempatan untuk mempertegas bahwa banyak sekali kekecewaan belakangan ini,” kata Mueller seperti dikutip AFP. Dia menjadi pemain pertama yang 11 kali menjuarai Bundesliga.
"Kami mampu melepaskan sebagian beban di dada Sekarang ini luar biasa."
Baca juga: Sumpal Dortmund 3-1, Bayern Muenchen kembali juara Bundesliga
Kapten Bayern Manuel Neuer juga melihatnya sebagai kesempatan menebus kesalahan kepada penggemar karena tersingkir dari Liga Champions.
“Penting bagi kami untuk menyelesaikan banyak hal setelah disingkirkan oleh Villarreal,” kata Neuer. "Semua orang menginginkannya, itulah yang spesial pada tim kami."
Dua gol Serge Gnabry dan Robert Lewandowski membuat Bayern memegang kendali sebelum Emre Can mengonversi penalti untuk Dortmund.
Jamal Musala lalu memicu selebrasi juara ketika dia mencetak gol ketiga.
"Menjadi juara Jerman selalu menjadi hal yang sangat menyenangkan, untuk itulah penggemar datang ke sini," kata Mueller.
Pemain berusia 32 tahun yang melakukan debutnya bersama Bayern pada 2008 itu memenangkan gelar Bundesliga pertamanya pada 2009-2010.
Kontraknya berakhir pada 2023, tetapi Mueller mengisyaratkan akan memperpanjangnya dalam beberapa pekan ke depan.
Pelatih Bayern Julian Nagelsmann meraih trofi besar pertama dalam kariernya dalam musim pertamanya di Muenchen.
"Tahun ini enggak gampang. Itu sebabnya saya senang kami dinobatkan sebagai juara liga," kata pelatih berusia 34 tahun yang disibukkan dengan bir oleh pemain-pemainnya.
Baca juga: Greuther Fuerth terdegradasi dari Bundesliga
Baca juga: Leverkusen salip Leipzig di klasemen setelah hasil bertolak belakang
Baca juga: Wolfsburg hancurkan Mainz 5-0 didukung hattrick Max Kruse
Bayern menghabiskan dua pekan terakhir ini dengan meratapi kekalahannya dalam perempat final Liga Champions dari Villarreal.
Tapi mereka telah memastikan gelar liga dengan masih menyisakan tiga pertandingan setelah mengalahkan peringkat kedua Borussia Dortmund 3-1 di Allianz Arena.
“Itu kesempatan untuk mempertegas bahwa banyak sekali kekecewaan belakangan ini,” kata Mueller seperti dikutip AFP. Dia menjadi pemain pertama yang 11 kali menjuarai Bundesliga.
"Kami mampu melepaskan sebagian beban di dada Sekarang ini luar biasa."
Baca juga: Sumpal Dortmund 3-1, Bayern Muenchen kembali juara Bundesliga
Kapten Bayern Manuel Neuer juga melihatnya sebagai kesempatan menebus kesalahan kepada penggemar karena tersingkir dari Liga Champions.
“Penting bagi kami untuk menyelesaikan banyak hal setelah disingkirkan oleh Villarreal,” kata Neuer. "Semua orang menginginkannya, itulah yang spesial pada tim kami."
Dua gol Serge Gnabry dan Robert Lewandowski membuat Bayern memegang kendali sebelum Emre Can mengonversi penalti untuk Dortmund.
Jamal Musala lalu memicu selebrasi juara ketika dia mencetak gol ketiga.
"Menjadi juara Jerman selalu menjadi hal yang sangat menyenangkan, untuk itulah penggemar datang ke sini," kata Mueller.
Pemain berusia 32 tahun yang melakukan debutnya bersama Bayern pada 2008 itu memenangkan gelar Bundesliga pertamanya pada 2009-2010.
Kontraknya berakhir pada 2023, tetapi Mueller mengisyaratkan akan memperpanjangnya dalam beberapa pekan ke depan.
Pelatih Bayern Julian Nagelsmann meraih trofi besar pertama dalam kariernya dalam musim pertamanya di Muenchen.
"Tahun ini enggak gampang. Itu sebabnya saya senang kami dinobatkan sebagai juara liga," kata pelatih berusia 34 tahun yang disibukkan dengan bir oleh pemain-pemainnya.
Baca juga: Greuther Fuerth terdegradasi dari Bundesliga
Baca juga: Leverkusen salip Leipzig di klasemen setelah hasil bertolak belakang
Baca juga: Wolfsburg hancurkan Mainz 5-0 didukung hattrick Max Kruse
Pewarta: Jafar M Sidik
Editor: Irwan Suhirwandi
Copyright © ANTARA 2022
Tags: