Jakarta (ANTARA) - Lima peristiwa paling menarik perhatian sepekan terakhir di DKI Jakarta, antara lain turnamen International Youth Championship di Jakarta International Stadium (JIS), Tanjung Priok hingga tadarus Al Quran di Jakarta Islamic Center, Koja, Jakarta Utara, berikut rangkumannya:


Anies sebetulnya ingin Indonesia All Star juara IYC, bukan Barcelona

Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mengatakan pihaknya sebetulnya ingin tim U-20 Indonesia All Star menjadi juara dalam turnamen International Youth Championship (IYC), bukan tim U-18 Barcelona.

"Kami sebetulnya kepingin yang menang itu Indonesia All Star. Indonesia All Star main dengan amat baik," kata Anies kepada wartawan di Jakarta International Stadium (JIS), Tanjung Priok, Jakarta Utara, Selasa (19/4) malam.
Baca selengkapnya


Tim gabungan dan penonton lakukan "Operasi Semut" selama IYC di JIS

Pasukan Jakarta Sadar Sampah bersama petugas Dinas Lingkungan Hidup DKI Jakarta dibantu penonton melakukan "Operasi Semut" selama penyelenggaraan International Youth Championship (IYC) 2021 di Jakarta International Stadium (JIS) Jakarta Utara pada 13-19 April 2022.

"Operasi Semut" merupakan gerakan edukasi menjaga kebersihan dan memungut sampah di lingkungan sekitar.

"Kami mengapresiasi para penonton teladan atas kerja sama. Sampah daur ulang, setidaknya menjadi upaya pengurangan residu yang berakhir ke 'landfill'," ujar Juru Bicara Jakarta Sadar Sampah, Dudit Noor melalui keterangan tertulis di Jakarta, Minggu malam.
Baca selengkapnya


Anies pastikan Persija akan bermain di JIS dan 'Bepe' penendang awal

Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan memastikan kembali bahwa Persija akan bermain di Jakarta International Stadium (JIS) dan legenda "Macan Kemayoran" Bambang Pamungkas (Bepe) yang menjadi penendang awal.

"Nanti ketika peresmian (grand launching) JIS dilakukan, kami akan mengundang Persija untuk main dan kick off-nya nanti oleh Bepe," kata Anies kepada wartawan di JIS, Tanjung Priok, Jakarta Utara, Selasa (19/4) malam.
Baca selengkapnya


Sekitar 5.000 warga DKI ikut ngabuburit sambil tadarus Al Quran di JIC
​​​​​​​
Kepala Pusat Pengkajian dan Pengembangan Islam Jakarta (PPPIJ) Muhammad Subki memperkirakan sekitar 5.000 warga DKI Jakarta ikut ngabuburit (menunggu waktu berbuka puasa) sambil tadarus Al Quran di kawasan Masjid Raya Jakarta Islamic Centre (JIC), Koja, Jakarta Utara, Senin.

Subki dalam keterangannya di Jakarta, mengatakan awalnya kegiatan khatam Al Quran dilaksanakan oleh 500 santri Yayasan Tahfidz Sulaimaniyah Indonesia di dalam Masjid Raya JIC seusai Sholat Subuh, atau sekitar pukul 06.30 WIB.

Para santri melaksanakan tadarus dengan cara bilghoib atau mengkhatamkan Al Quran tanpa melihat Al Quran, selama 10-11 jam hingga tiba waktu berbuka puasa.

Namun sehabis Sholat Ashar, pukul 16.00 WIB, sejumlah warga dari berbagai regional DKI Jakarta, termasuk Jakarta Utara, ikut berkumpul di halaman dan trotoar masjid untuk menggelar tadarus atau membaca Al Quran bersama para santri.

Dalam kegiatan itu, setiap orang yang datang diberikan satu juz Al Quran untuk dibaca hingga adzan Maghrib berkumandang.
Baca selengkapnya

​​​​​​​
Wagub awali "Jakarta Cinta Al Quran" dengan Surat Al Fatihah

Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria secara resmi membuka kegiatan membaca Al Quran serentak bertema "Jakarta Cinta Al Quran" dan ​​mengawalinya ​​​​​dengan membaca Surat Al Fatihah, Rabu.

Kegiatan tersebut ditayangkan secara langsung secara virtual menggunakan aplikasi dari Gedung Balai Kota Jakarta.

Kegiatan yang digelar bersama Baznas-Bazis DKI Jakarta itu berjalan khidmat. Setelah pembacaan Al Fatihah oleh Wagub DKI dilanjutkan dengan pembacaan Surat Ar Rahman oleh Ustadz Baeti Rohman.

Pembacaan Surat Ar Rahman diikuti oleh warga muslim dari berbagai kalangan di tempat mereka masing-masing, baik di rumah, kantor, sekolah, halte, stasiun KRL, masjid, bandara serta tempat umum lainnya.
Baca selengkapnya