Cannes, Prancis (ANTARA News) - Para pemimpin dunia bertemu di pertemuan puncak (KTT) G-20 pada Kamis membahas peningkatan pendanaan mereka di Dana Moneter Internasional untuk membantu menyelesaikan krisis utang zona euro, Menteri Keuangan Inggris mengatakan.
George Osborne mengatakan, negara-negara seperti China tertarik pada proposal itu, yang telah sangat didorong oleh Perdana Menteri Inggris David Cameron, tapi ia menolak untuk menempatkan angka kenaikannya, lapor AFP.
"Masyarakat internasional juga menerima bahwa itu dibutuhkan untuk mengatasi situasi ekonomi global secara umum dan ada perdebatan yang sudah mulai, tetapi tidak menyimpulkan, tentang peningkatan sumber daya untuk IMF," kata Osborne kepada wartawan.
"Tentu saja belum ada angkanya dan saya menduga bahwa diskusi mereka tidak akan menyimpulkan sampai besok," katanya, meringkas satu hari dari KTT G-20 di Cannes, Prancis.
Pemerintah Inggris telah mengambangkan gagasan peningkatan pendanaan untuk IMF sebagai sebagian cara untuk membantu zona euro tanpa memberikan kontribusi langsung kepada bailout, yang akan merusak politik dalam negeri.
Ketika ditanya apakah ada dukungan internasional di pertemuan, Osborne mengatakan, telah dibahas oleh negara-negara G20 sejak awal Oktober.
"Saya sudah tidak mendengar objek siapa pun untuk menyatakan bahwa kita meningkatkan sumber daya IMF. Kontribusi individu untuk peningkatan itu belum dibahas jadi saya tidak bisa memberikan angka," katanya.
"Tetapi yang pasti dari apa yang saya dengar dari China, dan saya sendiri sudah diskusi dengan orang China di sini juga, mereka juga tertarik dalam memberikan dukungan kepada IMF."
Cameron mengatakan, Kamis pagi bahwa Inggris akan mempertimbangkan peningkatan 29 miliar pound (34 miliar euro, 46 miliar dolar AS) pendanaan untuk IMF. (A026)
Pemimpin G-20 pertimbangkan tingkatkan pendanaan IMF
4 November 2011 02:46 WIB
Menteri Keuangan Inggris George Osborne (reuters)
Editor: Kunto Wibisono
Copyright © ANTARA 2011
Tags: