Kasad dalam pengarahannya yang berlangsung di Pos Kout Satgas Yonif 123/RW di Distrik Sota, Kabupaten Merauke, mengatakan kunjungannya beserta rombongan untuk melihat dan mengecek secara langsung kondisi para prajuritnya tersebut.
Baca juga: Kasad berikan arahan kepada prajurit di Yonif 712/Wiratama
Baca juga: Dudung: Kesejahteraan prajurit TNI AD selalu jadi prioritas
Baca juga: Kasad: Anak prajurit di Minahasa yang kembar siam segera dioperasi
Jenderal bintang empat ini menekankan agar Prajurit Satgas Yonif 123/RW selalu menjaga kesehatan, memelihara fisik secara rutin, tetap mengutamakan keamanan, keselamatan selama melaksanakan kegiatan, dan menjaga komunikasi kepada keluarga yang ditinggalkan di "home base".
Turut hadir mendampingi Kasad dalam kunjungan ini, Ketua Umum Persit Kartika Chandra Kirana, Danpuspomad, Aster Kasad, Pangdam XVII/Cenderawasih, Pangdivif 3 Kostrad, dan Danrem 174/ATW.