Jakarta (ANTARA News) - Film berjudul I, Alex Cross, garapan sutradara Rob Cohen yang sedang dikerjakan di Pantai Timur Karangasem, Bali, sangat potensial untuk mempromosikan citra Bali ke dunia internasional, kata Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Mari Elka Pangestu.

"Pemilihan lokasi shooting Indonesia merupakan suatu kesempatan memperkenalkan destinasi, tentunya memberikan kesempatan pada industri film dalam hal ini industri kreatif di Indonesia untuk berpartisipasi pada pembuatan film ini," kata Menteri Mari Pangestu dalam pesan singkat yang diterima di Jakarta, Minggu.

Pada kesempatan itu, Menteri didampingi Direktur Urusan Film Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Syamsul Lussa, meninjau lokasi shooting berjudul I, Alex Cross garapan sutradara kondang Rob Cohen, yang dilakukan di Bali.

Mari Pangestu menyatakan menyambut baik pembuatan film di Indonesia sebagai upaya untuk mempromosikan destinasi potensial di Tanah Air.

"Di samping itu untuk memperkuat branding atau image Indonesia di dunia, sehingga akan berdampak pada pariwisata khususnya kunjungan wisman bila film ini sudah di release pertengahan tahun 2012," katanya.

Film tersebut digarap berdasarkan karakter Alex Cross yang dikisahkan dalam novel populer berseri karya James Patterson (Kiss the Girl & A Long Came A Spider).

Sutradara Rob Cohen selama ini dikenal dalam sejumlah filmnya yang populer di antaranya Fast & The Furious, xXx, The Mummy, dan Tomb of the Dragon Emperor.

Bintang Hollywood, Tyler Perry, memerankan tokoh detektif Detroits, Alex Cross, yang berjuang tak kenal lelah membalaskan dendam atas terbunuhnya Gilles Mercier yang diperankan oleh Jean Reno (Ronin, Leon: The Professional, The Da Vinci Code, Pink Panther, Hotel Rwanda) yang dibunuh istrinya.

Lantaran ketertarikannya pada Bali, Cohen yang telah menjadi penduduk sementara, memutuskan untuk mengambil gambar-gambar filmnya di Pulau Pantai Timur Karangasem Bali.

Sejumlah kru internasional di antaranya Direktur Fotografi Ricardo Della Rossa (House of Sand, Adrift), dan Executive Producer Ethan Smith (W, Diary of a Wimpy Kid), 35 kru lokal, dan 20 tenaga tambahan pendukung produksi.

Film itu juga dibintangi Matthew Fox, Edward Burns, Rachel Nichols, dan Jessalyn Wanlim.

Sejak 1930-an, Bali telah menginspirasi banyak penulis dan sutradara di dunia karena keindahan panorama dan iklim tropisnya yang dinilai sangat ideal untuk dijadikan latar belakang sebuah film.

Film I, Alex Cross yang segera rilis 2012 difasilitasi oleh Bali Film Center dan Syzygy Production.
(T.H016/R010)