G20 Indonesia
Menkominfo ingatkan pentingnya keamanan dan kesenjangan digital
30 Maret 2022 12:39 WIB
Menteri Komunikasi dan Informatika Johnny G. Plate saat menghadiri pertemuan pertama Digital Economy Working Group (DEWG) G20 di Lombok Barat, Nusa Tenggara Barat, Selasa, 29 Maret 2022. ANTARA/Rizka Khaerunnisa/pri.
Jakarta (ANTARA) - Menteri Komunikasi dan Informatika Johnny G. Plate mengingatkan arti penting keamanan digital dan kemampuan mengatasi kesenjangan digital yang mungkin terjadi.
"Meski pandemi COVID-19 telah mempercepat adopsi teknologi digital, kekhawatiran tentang keamanan digital, akses internet yang bermakna, serta pengoptimalan data internet tetap relevan," katanya dalam pertemuan pertama Digital Economy Working Group (DEWG) G20 secara hibrida dari Hotel Aruna Senggigi, Lombok Barat, Nusa Tenggara Barat, Selasa (29/3), dikutip dari siaran pers pada Kamis.
Baca juga: Kominfo ingin DEWG jembatani kepentingan negara berkembang dan maju
Oleh karena itu, pihaknya berupaya untuk melanjutkan diskusi tentang topik digital sebagai sarana untuk memandu pemulihan global yang lebih kuat melalui pemanfaatan teknologi digital.
Johnny menyebutkan saat ini terdapat lebih dari 75 persen pemimpin global di sektor publik dan swasta menganggap kemampuan digital organisasi secara signifikan membantu pengembangan ketahanan organisasi.
"Berdasarkan laporan Deloitte pada 2021, ini termasuk kemampuan untuk pulih lebih cepat dari guncangan mendadak seperti pandemi COVID-19,” ungkapnya
Merujuk laporan UNCTAD pada 2021, Johnny mengajak seluruh delegasi dalam Forum DEWG G20 mempertimbangkan meningkatnya kesenjangan dalam kesiapan digital, seperti kurangnya akses ke jaringan pita lebar seluler (mobile broadband) yang masih terjadi pada 23 persen populasi di Least Developing Countries (LDCs).
Secara khusus, Johnny menekankan potensi kesenjangan yang relevan harus diatasi terkait dengan masalah konektivitas dan pemulihan pasca-COVID-19, keterampilan digital dan literasi digital, serta Aliran Data Bebas dengan Kepercayaan (DFFT) dan Aliran Data Lintas Batas (CBDF).
"Dalam kaitannya dengan upaya pemanfaatan konektivitas digital, keterampilan digital dan literasi digital memainkan peran mendasar. Khususnya dalam mempersiapkan masyarakat untuk memanfaatkan ekosistem digital secara produktif secara inklusif, memberdayakan, dan berkelanjutan," katanya.'
Data International Data Corporation (IDC) pada 2021 memperkirakan pembuatan dan replikasi data global akan menikmati pertumbuhan tahunan gabungan sebesar 23 persen pada perkiraan 2020-2025.
Sedangkan pada tahun 2025, 80 persen data global diperkirakan akan diambil dan dimiliki oleh sektor swasta. Selain itu, 49 persen dari data global ini juga diperkirakan dihasilkan dan dioperasionalkan dalam lingkungan komputasi awan (cloud) publik.
"Dengan hampir 30 persen di antaranya akan bersifat real-time. Ini menurut laporan World Economic Forum di tahun 2021 yang lalu. Bahkan data WEF 2020 menyebutkan dalam konektivitas global yang meningkat, diperkirakan 70 persen penciptaan nilai baru dalam perekonomian juga akan didasarkan pada model bisnis yang diaktifkan secara digital pada tahun 2030," kata Johnny.
Pertumbuhan ekonomi digital telah mendorong peningkatan penggunaan data untuk pembangunan dan menuntut penerapan tata kelola data. Oleh sebab itu, Johnny turut mengapresiasi Forum DEWG G20 yang telah mengambil pendekatan yang berani untuk memfasilitasi diskusi tentang tata kelola data global.
Baca juga: Kominfo: Pentingnya kolaborasi global seiring gelombang digitalisasi
Baca juga: Atraksi gendang beleq iringi pertemuan pertama DEWG G20 di Lombok
Baca juga: Kominfo dorong transformasi digital yang inklusif melalui DEWG
"Meski pandemi COVID-19 telah mempercepat adopsi teknologi digital, kekhawatiran tentang keamanan digital, akses internet yang bermakna, serta pengoptimalan data internet tetap relevan," katanya dalam pertemuan pertama Digital Economy Working Group (DEWG) G20 secara hibrida dari Hotel Aruna Senggigi, Lombok Barat, Nusa Tenggara Barat, Selasa (29/3), dikutip dari siaran pers pada Kamis.
Baca juga: Kominfo ingin DEWG jembatani kepentingan negara berkembang dan maju
Oleh karena itu, pihaknya berupaya untuk melanjutkan diskusi tentang topik digital sebagai sarana untuk memandu pemulihan global yang lebih kuat melalui pemanfaatan teknologi digital.
Johnny menyebutkan saat ini terdapat lebih dari 75 persen pemimpin global di sektor publik dan swasta menganggap kemampuan digital organisasi secara signifikan membantu pengembangan ketahanan organisasi.
"Berdasarkan laporan Deloitte pada 2021, ini termasuk kemampuan untuk pulih lebih cepat dari guncangan mendadak seperti pandemi COVID-19,” ungkapnya
Merujuk laporan UNCTAD pada 2021, Johnny mengajak seluruh delegasi dalam Forum DEWG G20 mempertimbangkan meningkatnya kesenjangan dalam kesiapan digital, seperti kurangnya akses ke jaringan pita lebar seluler (mobile broadband) yang masih terjadi pada 23 persen populasi di Least Developing Countries (LDCs).
Secara khusus, Johnny menekankan potensi kesenjangan yang relevan harus diatasi terkait dengan masalah konektivitas dan pemulihan pasca-COVID-19, keterampilan digital dan literasi digital, serta Aliran Data Bebas dengan Kepercayaan (DFFT) dan Aliran Data Lintas Batas (CBDF).
"Dalam kaitannya dengan upaya pemanfaatan konektivitas digital, keterampilan digital dan literasi digital memainkan peran mendasar. Khususnya dalam mempersiapkan masyarakat untuk memanfaatkan ekosistem digital secara produktif secara inklusif, memberdayakan, dan berkelanjutan," katanya.'
Data International Data Corporation (IDC) pada 2021 memperkirakan pembuatan dan replikasi data global akan menikmati pertumbuhan tahunan gabungan sebesar 23 persen pada perkiraan 2020-2025.
Sedangkan pada tahun 2025, 80 persen data global diperkirakan akan diambil dan dimiliki oleh sektor swasta. Selain itu, 49 persen dari data global ini juga diperkirakan dihasilkan dan dioperasionalkan dalam lingkungan komputasi awan (cloud) publik.
"Dengan hampir 30 persen di antaranya akan bersifat real-time. Ini menurut laporan World Economic Forum di tahun 2021 yang lalu. Bahkan data WEF 2020 menyebutkan dalam konektivitas global yang meningkat, diperkirakan 70 persen penciptaan nilai baru dalam perekonomian juga akan didasarkan pada model bisnis yang diaktifkan secara digital pada tahun 2030," kata Johnny.
Pertumbuhan ekonomi digital telah mendorong peningkatan penggunaan data untuk pembangunan dan menuntut penerapan tata kelola data. Oleh sebab itu, Johnny turut mengapresiasi Forum DEWG G20 yang telah mengambil pendekatan yang berani untuk memfasilitasi diskusi tentang tata kelola data global.
Baca juga: Kominfo: Pentingnya kolaborasi global seiring gelombang digitalisasi
Baca juga: Atraksi gendang beleq iringi pertemuan pertama DEWG G20 di Lombok
Baca juga: Kominfo dorong transformasi digital yang inklusif melalui DEWG
Pewarta: Rizka Khaerunnisa
Editor: Ida Nurcahyani
Copyright © ANTARA 2022
Tags: