Jakarta (ANTARA) - PT Reasuransi Indonesia Utama (Persero) (Indonesia Re) meraih predikat Survival Creation dalam ajang Anugerah BUMN 2022.



Digelar oleh BUMN Track dengan dukungan PPM Manajemen, ajang ini merupakan bentuk apresiasi kepada para CEO dan perusahaan BUMN yang telah berkiprah bagi pertumbuhan kinerja perusahaan.



Apresiasi tersebut diberikan kepada BUMN yang berhasil bertahan dan melewati masa sulit di era disrupsi sekaligus gigih berjibaku menghadapi pandemi Covid-19.



Oleh arena itu, Anugerah BUMN 2022 mengangkat tema “Transformasi Tata Kelola BUMN Membangun Keseimbangan Bisnis”, yang mengejawantahkan indikator kemampuan BUMN dalam membangun keseimbangan tata kelola perusahaan untuk meraih keseimbangan bisnis, dengan tetap mengedepankan tanggung jawab sosial perusahaan.



Direktur Utama Indonesia Re Benny Waworuntu menyampaikan, pencapaian ini merupakan bentuk kerja keras tim yang telah berhasil beradaptasi sehingga Perseroan mampu bertahan dan tetap bertumbuh di tengah kondisi pandemi Covid-19.



"Saya ucapkan terima kasih kepada seluruh jajaran manajemen dan karyawan Indonesia Re dan tim BUMN Track," ungkapnya di Jakarta, Jumat (25/3).



Ketua Dewan Juri Anugerah BUMN 2022 sekaligus Menteri BUMN pertama Tanri Abeng mengatakan, indikator keberhasilan BUMN tidak hanya dilihat dari peningkatan kinerja perusahaan namun juga dikaitkan dengan sisi leadership dalam menjalankan strategi untuk menjaga keseimbangan bisnis pada masa pandemi. Menurutnya, ada korelasi positif antara kapasitas CEO dengan kinerja perusahaan.



“Yang kita nilai tidak hanya dari perspektif keuangan, tapi kita juga menilai bagaimana strategi para CEO untuk menentukan langkah transformasi dan pengembangan usaha di tengah tahun yang sulit,” ungkapnya pada malam Anugerah BUMN 2022 yang berlangsung di JW Marriott Hotel, Jakarta, Kamis (24/3/2022).



Apalagi, pandemi Covid-19 yang melanda Indonesia sejak Maret 2020 telah mengubah total tatanan kehidupan dan perkembangan bisnis. Selain mempercepat transformasi perusahaan, pandemi mendorong BUMN untuk mengubah model bisnis dan mengembangkan digitalisasi secara cepat dan masif.



Sementara itu, CEO BUMN Track SH Sutarto menjelaskan, ada 90 perusahaan BUMN berpartisipasi dalam ajang Anugerah BUMN 2022. Jumlah ini mengecurut menjadi 66 perusahaan yang lolos seleksi tahap kedua berupa presentasi korporasi.



Sebanyak 39 Direktur Utama BUMN dan Anak Perusahaan BUMN berkesempatan untuk berkompetisi menjadi CEO terbaik melalui wawancara di penjurian tahap ketiga. Para peserta yang terdiri dari berbagai sektor usaha menyajikan berbagai pencapaian positif, strategi dalam bertransformasi, pengembangan inovasi, pengelolaan talenta hingga implementasi tata kelola perusahaan.



“Melalu ajang Anugerah BUMN 2022, BUMN Track sebagai media yang sudah terverifikasi di Dewan Pers berupaya untuk memberikan literasi media sebanyak-banyaknya dengan menampilkan dan mengkomunikasikan hasil torehan kinerja positif BUMN,” ungkap SH Sutarto.



Adapun predikat Survival Creation diberikan kepada Indonesia Re lantaran dinilai memiliki visi untuk menjadi mitra yang kredibel bagi perusahaan asuransi dalam menyediakan solusi reasuransi dengan kapabilitas inovasi terdepan.



Visi tersebut dijalankan dengan meningkatkan pengelolaan bisnis yang mengacu pada tata kelola perusahaan yang baik dengan standar BUMN klaster asuransi dan dana pensiun.



Selain itu, manajemen Indonesia Re dinilai telah berupaya menciptakan lingkungan dan budaya kerja anti korupsi dengan melibatkan Badan Pemeriksa Keuangan (BPK), Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan (BPKP), serta Kejaksanaan Agung (Kejagung).



“Tak hanya itu, Indonesia Re juga tengah berupaya meningkatkan penilaian Risk Maturity Index (RMI) perusahaan, baik secara kuantitatif maupun kualitatif.”