Jakarta (ANTARA News) - Timnas U-23 akan menghadapi klub Semen Padang sebagai pemanasan menjelang tampil di SEA Games 2011.
PSSI menetapkan Timnas U-23 yang ditangani pelatih Rahmad Darmawan ini akan melaksanakan dua kali uji coba yakni melawan Semen Padang pada 4 Oktober mendatang. Sebelumnya, mereka juga melakukan uji coba melawan Persikab Kabupaten Bandung pada 1 Oktober nanti.
Berdasarkan keterangan Komite Media PSSI yang diterima ANTARA di Jakarta, Kamis, PSSI masih melakukan penjajakan untuk Timnas muda ini melakukan serangkaian uji coba ke Jepang.
Soal pemain Oktovianus Maniani, untuk sementara dia akan difokuskan bagi timnas U-23 yang sedang dipersiapkan untuk tampil di SEA Games 2011.
Timnas U-23 memang difokuskan untuk meraih medali emas ajang multi event tersebut yang sudah empat kali secara beruntun tidak pernah kita raih.
Peluang Okto berbaju timnas senior tetap terbuka, tentu setelah SEA Games di Jakarta dan Palembang usai digelar nanti.
Timnas U-23 sendiri sudah melaksanakan latihan kembali di Stadion Siliwangi Bandung, sejak awal pekan ini.
Latihan yang dipimpin langsung oleh pelatih Rachmad Darmawan serta asistennya Aji Santoso, Widodo C Putro dan pelatih kiper Edi Harto.
Pemain yang bergabung di antaranya gelandang Persema Malang Irfan Bachdim, Patrick Wanggai, Zulham, Lucas Mandowen, Titus Bonai, Okto Maniani dan Bonsavia Stevie.
Sebelumnya, pelatih Timnas U-23 Rahmad Darmawan mengatakan tujuan timnas memfokuskan pelatihan di Bandung adalah untuk membenahi kekurangan yang masih kentara dan terdeteksi pada uji tanding terakhir di Hongkong.
Menurut dia, masih ada waktu untuk melakukan pembenahan sebelum SEA Games 2011 mulai digulirkan pertengahan November mendatang.
Timnas senior
Sementara itu, Timnas Senior bersiap masuk pelatnas kembali untuk melawan Qatar pada 11 Oktober mendatang.
Timnas senior ini diagendakan untuk melakukan laga uji coba dengan Timnas Arab Saudi di Kuala Lumpur pada 7 Oktober mendatang.
(T.T009/A016)
Timnas U-23 akan hadapi Semen Padang
29 September 2011 19:58 WIB
Sejumlah pemain Tim Nasional U-23 melakukan latihan fisik (FOTO. ANTARA/Agus Bebeng/Koz/pd/11.)
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2011
Tags: