Jakarta (ANTARA News) - Honda Motor Co,,Ltd mengumumkan pengembangan mesin skuter yang makin irit BBM, makin halus suaranya dan makin baik dalam daya tahan.
Siaran pers Honda Jepang menyebutkan mesin skuter 125 cc generasi-berikut itu dilengkap sistem canggih idle stop.
Tingkat keiritan BBM-nya 25 persen lebih baik daripada mesin konvensional skuter.
Mesin tersebut menggunakan liquid-cooled, sistem 4-tak, 125cc satu silinder dengan teknologi friksi rendah. Bobotnya makin ringan dan bentuknya makin kecil.
Skuter yang menggunakan mesin baru itu rencananya mulai dipasarkan di berbagai negara pada 2012.
(A038)
Honda kembangkan mesin skuter 125cc
27 September 2011 09:37 WIB
standar global mesin 125cc (www.world.honda.com)
Penerjemah: Aditia Maruli Radja
Editor: Aditia Maruli Radja
Copyright © ANTARA 2011
Tags: