TNI-Polri gelar simulasi transportasi atasi lonjakan penonton MotoGP
18 Maret 2022 14:38 WIB
Acara simulasi moda transportasi penonton ajang MotoGP Mandalika yang digelar unsur TNI-Polri di Praya, Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat, Jumat (18/3/2022). (FOTO ANTARA/Akhyar)
Praya, NTB (ANTARA) - Aparat gabungan TNI-Polri melakukan simulasi moda transportasi pada ajang MotoGP Pertamina Grand Prix Of Indonesia di Sirkuit Pertamina Mandalika yang berlangsung 18-20 Maret 2022.
"Kegiatan simulasi ini dilakukan untuk mengantisipasi terjadinya lonjakan wisatawan atau penonton MotoGP yang akan datang," kata Dandim 1620/Lombok Tengah Letkol (Inf) I Putu Tangkas Wiratawan dalam keterangan di Praya, Jumat.
Pelaksanaan kegiatan dimulai dari Bandara Internasional Lombok (BIZAM) Jalan Bypass Bandara Internasional Lombok, Tanak Awu, Kecamatan Pujut, menuju lokasi Sirkuit Mandalika.
Pertamina Grand Prix Of Indonesia di Pertamina Mandalika Internasional Street Circuit membuat Lombok Tengah sebagai salah satu tujuan wisatawan, baik lokal maupun mancanegara.
Oleh karenanya dalam kegiatan ini dilakukan semacam uji kelayakan untuk mengetahui kapasitas dan kekuatan sarana prasarana yang ada termasuk fasilitas tribun penonton.
"Selain itu, kami juga melakukan simulasi pengamanan, serta simulasi mekanisme penerapan protokol kesehatan selama pergeseran penonton mulai dari Bandara menuju Sirkuit," katanya.
Dandim menyatakan keamanan, kenyamanan dan keselamatan selama pergeseran penonton mulai dari Bandara menuju Sirkuit diharapkan supaya benar-benar berjalan maksimal
“Bagi penonton, baik dimulai sejak dinaikkan ke bus hingga sampai ke lokasi, apa yang harus dilakukan itu semua yang akan kita simulasi," katanya.
Simulasi ini diikuti oleh sekitar 400 personel TNI dan PNS jajaran Korem 162/Wira Bhakti dalam rangka menyambut wisatawan MotoGP.
Turut hadir mengawasi jalannya kegiatan Kasi Ops Korem 162/WB, Letkol (Inf) Pasaribuan, Pjs Kasdim 1620/Loteng, Mayor (Inf) M Zakaria, dan perwira staf lainnya.
Baca juga: Gelar Latnister, TNI siap sukseskan ajang MotoGP Mandalika
Baca juga: Aparat TNI-Polri dilatih bahasa asing dukung MotoGP Mandalika
Baca juga: TNI AL terjunkan 5 KRI untuk kawal MotoGP 2022
Baca juga: Sebanyak 2.400 personel TNI amankan balap motor di Sirkuit Mandalika
"Kegiatan simulasi ini dilakukan untuk mengantisipasi terjadinya lonjakan wisatawan atau penonton MotoGP yang akan datang," kata Dandim 1620/Lombok Tengah Letkol (Inf) I Putu Tangkas Wiratawan dalam keterangan di Praya, Jumat.
Pelaksanaan kegiatan dimulai dari Bandara Internasional Lombok (BIZAM) Jalan Bypass Bandara Internasional Lombok, Tanak Awu, Kecamatan Pujut, menuju lokasi Sirkuit Mandalika.
Pertamina Grand Prix Of Indonesia di Pertamina Mandalika Internasional Street Circuit membuat Lombok Tengah sebagai salah satu tujuan wisatawan, baik lokal maupun mancanegara.
Oleh karenanya dalam kegiatan ini dilakukan semacam uji kelayakan untuk mengetahui kapasitas dan kekuatan sarana prasarana yang ada termasuk fasilitas tribun penonton.
"Selain itu, kami juga melakukan simulasi pengamanan, serta simulasi mekanisme penerapan protokol kesehatan selama pergeseran penonton mulai dari Bandara menuju Sirkuit," katanya.
Dandim menyatakan keamanan, kenyamanan dan keselamatan selama pergeseran penonton mulai dari Bandara menuju Sirkuit diharapkan supaya benar-benar berjalan maksimal
“Bagi penonton, baik dimulai sejak dinaikkan ke bus hingga sampai ke lokasi, apa yang harus dilakukan itu semua yang akan kita simulasi," katanya.
Simulasi ini diikuti oleh sekitar 400 personel TNI dan PNS jajaran Korem 162/Wira Bhakti dalam rangka menyambut wisatawan MotoGP.
Turut hadir mengawasi jalannya kegiatan Kasi Ops Korem 162/WB, Letkol (Inf) Pasaribuan, Pjs Kasdim 1620/Loteng, Mayor (Inf) M Zakaria, dan perwira staf lainnya.
Baca juga: Gelar Latnister, TNI siap sukseskan ajang MotoGP Mandalika
Baca juga: Aparat TNI-Polri dilatih bahasa asing dukung MotoGP Mandalika
Baca juga: TNI AL terjunkan 5 KRI untuk kawal MotoGP 2022
Baca juga: Sebanyak 2.400 personel TNI amankan balap motor di Sirkuit Mandalika
Pewarta: Akhyar Rosidi
Editor: Andi Jauhary
Copyright © ANTARA 2022
Tags: