Jakarta (ANTARA News) - Forum Masyarakat Terlintas SUTET (Formatis) Provinsi Banten secara resmi menyatakan dukungan mereka pada pasangan Ratu Atut-Rano Karno dalam Pemilihan Kepala Daerah Banten Oktober 2011.

Menurut Ketua Formatis Banten, Suhendra, di Jakarta, Selasa, dukungan kelompoknya itu semata merupakan bentuk kepedulian untuk ikut berpartisipasi dalam Pilkada Banten 2011.

"Kami menilai ibu Atut sosok yang pantas didukung oleh Formatis karena memiliki platform kepedulian bagi masyarakat yang terkena dampak SUTET (Saluran Udara Tegangan Ekstra Tinggi) khususnya dalam bidang pemberdayaan kualitas pendidikan usia dini. Kami memiliki program yang senada dengan program Atut secara bersama-sama ingin mengembangkan PAUD di lingkungan SUTET," ujar Suhendra.

Sejauh ini Formatis telah memiliki keanggotaan dari masyarakat di sepanjang jalur SUTET. Jumlah keanggotaan Formatis mencapai 9.000 kepala keluarga.

"Keseluruhan anggota telah kami bina sejak tahun 2010 dengan memberikan bantuan kompensasi SUTET serta bantuan lain, baik berupa dana kompensasi maupun program pengembangan kualitas SDM berbentuk layanan pendidikan," ujarnya.

Dijelaskannya, pada kesempatan ini, bantuan yang telah diberikan Formatis hampir tuntas 80 persen dan diharapkan dengan adanya sinergi serta kebersamaan dengan Gubernur bisa dilakukan program pemberian pengobatan serta kesehatan bagi masyarakat terlintasi jaringan SUTET.

Sementara itu Ketua Masyarakat Banten Bersatu (MBB) Kabupaten Serang, Isbandi, menyambut baik dukungan ini dan berharap bisa bekerja sama memenangkan pasangan Atut-Rano.

Simpatisan pemenangan Atut-Rano ini juga berharap program Formatis akan tetap berlangsung secara berkelanjutan mengingat Formatis merupakan lembaga yang memiliki peranan penting bagi pengembangan pembangunan di Provinsi Banten, khususnya dalam pemberdayaan masyarakat yang terkena lintasan SUTET. (*)