Jakarta (ANTARA) - Sebagian besar barang modal yang dipantau oleh pemerintah China tercatat mengalami kenaikan harga pada akhir Februari dibandingkan dengan pertengahan Februari, ungkap data resmi pada Jumat (4/3).

Dari 50 barang utama yang dipantau oleh pemerintah, termasuk pipa baja tanpa sambungan (seamless), bensin, batu bara, pupuk, dan beberapa bahan kimia, sebanyak 27 barang mengalami kenaikan harga selama periode tersebut dan 23 barang tercatat mengalami penurunan harga, menurut Biro Statistik Nasional China.

Angka yang dirilis setiap 10 hari tersebut didasarkan pada survei terhadap hampir 2.000 pedagang grosir dan distributor di 31 wilayah tingkat provinsi.