Everton Jadi Ancaman Bagi Chelsea
6 Februari 2006 17:23 WIB
London (ANTARA News) - Pelatih Chelsea, Jose Mourinho, tidak akan mudah meraih kemenangan saat timnya menjamu Everton yang sekaligus menjadi ancaman dalam pertandingan balasan putaran keempat Piala FA pada Rabu (8/1).
Pimpinan Liga Premier itu hanya bermain seri 1-1 di Goodison Park pada pertandingan pertama, dan bersyukur atas gol Frank Lampard yang menyamakan kedudukan. Mereka juga ditahan imbang 1-1 pada pertandingan liga di Goodison pada Oktober 2005. Hasil pertandingan itu pun cukup mengejutkan.
James Beattie --yang akan turun bertanding untuk Everton menjadi ancaman bagi Chelsea pada pertandignan Rabu-- absen pada pertandingan pertama pekan lalu lantaran cedera.
Selain itu, turunnya kembali Tim Cahill setelah menjalani hukuman larangan bertanding, maka membuat Everton benar-benar menjadi ancaman bagi Chelsea, terutama di saat melambungnya kepercayaan diri mereka usai lima kemenangan dalam enam pertandingan Liga Premier.
Musim ini mereka mengumpulkan 33 poin dari 18 gol, dan hal itu siap mengukir rekor baru untuk beberapa poin setiap gol, bahkan agaknya menjadi sebuah fakta yang tidak akan diabaikan oleh Mourinho.
Sementara itu, kiper Everton, Richard Wright, mengatakan bahwa timnya bisa saja membuat kejutan di Stamford Bridge.
"Kami menghadapi pertandingan yang keras pada pertengahan pekan dan kami akan tetap percaya diri untuk meraih sebuah hasil," katanya. (*)
Editor: Priyambodo RH
Copyright © ANTARA 2006
Tags: