Washington (ANTARA News/AFP) - Empat warga AS yang ditangkap oleh pasukan yang setia pada Muamar Gaddafi, Rabu dibebaskan ketika pemberontak membebaskan satu penjara di Tripoli, kata para pejabat AS.
Pembebasan itu menjadikan delapan orang Amerika yang telah dibebaskan sejak Juni, kata mereka menambahkan.
"Kami dapat mengkonfirmasi bahwa semua warga negara AS yang diketahui ditahan di Libya telah dibebaskan," kata juru bicara Departemen Luar Negeri, Victoria Nuland.
"Keluarga orang-orang yang ditahan telah diberitahu tentang pembebasan mereka dan keselamatan mereka," katanya dalam sebuah pernyataan. (H-AK)
Di Libya, empat warga Amerika akhirnya dibebaskan
25 Agustus 2011 13:54 WIB
Bendera Negara Amerika Serikat. (FOTO ANTARA )
Editor: Desy Saputra
Copyright © ANTARA 2011
Tags: