Jakarta (ANTARA) - Fore Coffee berencana memperluas jangkauan dengan membuka gerai-gerai baru di berbagai kota di Indonesia pada kuartal pertama tahun ini.
"Sepanjang tahun 2022, berbagai peluang positif pun terus menanti dan kami sungguh bersemangat untuk menyambut peluang tersebut. Selain itu, tentu kami sungguh bersemangat untuk meluncurkan jajaran produk Fore Coffee terbaru yang tentunya akan menjadi produk favorit keluarga Indonesia," kata CFO Fore Coffee Umara Ardra melalui keterangan resmi, Rabu.
Sepanjang 2021 hingga awal 2022, perusahaan startup kopi itu mencatat pertumbuhan gerai sebanyak 55 persen dibandingkan dengan 2020. Gerai baru telah dibuka sebanyak 42 lokasi di di beberapa kota metropolitan seperti Denpasar, Palembang, Yogyakarta, Malang, hingga Batam.
Selain mendorong ekspansi gerai, Fore Coffee juga terus menggenjot berbagai program pemasaran kreatif guna memasarkan produk-produk unggulan bersama mitra food delivery, meluncurkan produk musiman spesial, hingga meluncurkan lini produk makanan terbaru Fore Deli.
Fore Coffee juga memperkenalkan produk musiman Almond Cocoa Series yang dirilis pada November tahun lalu dan mampu menjual lebih dari 300.000 cups di seluruh Indonesia. Menu tersebut, kata perusahaan, menjadi salah satu menu seasonal terlaris dan diminati konsumen.
Secara keseluruhan, Fore Coffee berhasil menyajikan sebanyak lebih dari 5 juta cups kopi pada tahun lalu. Keberhasilan tersebut, menurut perusahaan, diraih seiring dengan budaya minum kopi yang telah mendarah daging di masyarakat Indonesia dan peningkatan permintaan atas kopi berkualitas.
Co-Founder dan CEO Fore Coffee, Vico Lomar, mengatakan pihaknya terus berkomitmen untuk menghadirkan pengalaman minum kopi yang berkelas, bermutu, dan unik dengan harga terjangkau.
Menurut Vico, Fore Coffee juga terus mengawal proses pembuatan kopi dari hulu ke hilir, mulai dari petani pilihan, biji kopi berkualitas tinggi, proses pemanggangan sempurna, hingga diolah oleh tenaga terampil barista.
"Secangkir kopi yang dinikmati merupakan menjadi manifestasi komitmen Fore Coffee dalam menghadirkan kopi bernilai bagi masyarakat,” pungkasnya.
Baca juga: Strategi Fore Coffee hadapi musim liburan dan tahun baru
Baca juga: Roti lapis Italia dan roti khas Prancis hadir jadi teman ngopi
Baca juga: Lima minuman yang bisa dinikmati tanpa bikin kantong bolong
Fore Coffee akan buka gerai baru di kuartal pertama 2022
23 Februari 2022 09:34 WIB
Fore Coffee. (ANTARA/HO)
Pewarta: Rizka Khaerunnisa
Editor: Alviansyah Pasaribu
Copyright © ANTARA 2022
Tags: