Tasikmalaya (ANTARA News) - Menteri Koordinator Bidang Perekonomian RI Hatta Radjasa menyatakan Indonesia memerlukan banyak pemuda wirausahawan sehingga bangsa menjadi lebih besar, mandiri dan maju.

"Bangsa ini membutuhkan manusia pemberani dan wirausahawan," kata Hatta sewaktu mengunjungi Universitas Pendidikan Indonesia (UPI) Tasikmalaya, Kota Tasikmalaya, Jawa Barat, Sabtu.

Menurut dia, pemuda bangsa Indonesia yang berwirausaha adalah manusia yang unggul dan memiliki jati diri, integritas, karakter kuat dan akhlak mulia.

"Wirausahalah yang mampu membawa bangsa ini sebagai bangsa mandiri," tegasnya.

Hatta menilai Indonesia baru memiliki sedikit pengusaha sehingga masih membutuhkan jutaan pemuda yang bisa menjadi wirausahawan.(*)

ANT