Kapuas Hulu (ANTARA) - Danrem 121/Abw Brigjen TNI Ronny meninjau langsung pelaksanaan vaksinasi anak usia enam tahun hingga 11 tahun di SDN 03 Desa Lanjak, Kecamatan Batang Lupar daerah perbatasan Indonesia-Malaysia wilayah Kapuas Hulu Kalimantan Barat.

"Serbuan vaksinasi dilaksanakan untuk membantu pemerintah dalam percepatan vaksinasi di wilayah Kalimantan Barat khususnya di jajaran Korem 121/Abw," kata Brigjen TNI Ronny, saat kunjungan kerjanya di Kecamatan Batang Lupar Kapuas Hulu, Rabu.

Disampaikan Ronny, dalam penanganan pandemi COVID-19, tidak cukup hanya dilaksanakan vaksinasi, tetapi masyarakat juga harus tetap disiplin menerapkan protokol kesehatan.

Baca juga: BNPP: TNI-Polri tutup jalur tradisional RI-PNG terkait Omicron

Menurut dia, penerapan protokol kesehatan dan vaksinasi sangat penting agar masyarakat terhindar dari sebaran COVID-19, apalagi ada varian baru Omicron.

"Varian baru itu dapat kita cegah dan atasi dengan protokol kesehatan dan vaksinasi serta pola hidup sehat," ajaknya.

Dalam kunjungan tersebut, Danrem 121/Abw juga melaksanakan bakti sosial berupa makanan dan minuman kepada anak-anak di SDN 03 Desa Lanjak dan masyarakat sekitar.

Ia juga berpesan, agar seluruh lapisan masyarakat dan para orang tua dapat turut serta menyukseskan percepatan vaksinasi.

"Penanganan COVID-19, merupakan tanggung jawab bersama, termasuk dalam percepatan vaksinasi," kata Ronny.

Baca juga: Bakamla gelar operasi di perbatasan Indonesia-Malaysia