Beruntung mereka bangkit pada tiga set berikutnya hingga akhirnya menutup laga dengan kemenangan. Sandi Akbar Amin menjadi pemain paling banyak berkontribusi dengan menyumbang 32 poin, dan 28 di antaranya melalui spike. Selain itu, pemain asing Alexandre Caio juga memberikan peran besar dengan mencetak 13 poin.
Baca juga: BNI 46 naik ke posisi empat Proliga 2022 setelah kalahkan Sukun Badak
Untungnya, lanjut Putut, pada set ketiga permainan Bank SumselBabel mulai berkembang, terutama Sandi Akbar. "Pada set ketiga permainan anak-anak terutama Sandi Akbar mulai terlihat," ujar Putut menambahkan.
Dengan hasil ini, Bank SumselBabel mengoleksi empat poin berkat dua kemenangan dari empat pertandingan. Peluang Bank SumselBabel untuk menambah pundi-pundi poin pun terbuka karena masih menyisakan satu pertandingan melawan Jakarta BNI 46 pada Minggu (30/1).
Baca juga: Popsivo naik ke peringkat kedua klasemen setelah tekuk Petrokimia
Baca juga: Pertamina waspadai tiga pevoli Samator pada laga penentu Proliga 2022