Jakarta (ANTARA News) - Kegiatan tahunan pawai atraksi budaya dan mobil hias Jakarnaval kembali digelar Dinas Pariwisata dan Kebudayaan DKI Jakarta hari Minggu (26/6) mendatang, bertepatan dengan pelaksanaan Hari Bebas Kendaraan Bermotor (HBKB) atau dikenal dengan "Car Free Day".
"Kali ini sengaja digelar pada hari libur, untuk menghindari kepadatan lalu lintas," kata Kepala Bidang Daya Tarik Destinasi Disbudpar Pemprov DKI Jakarta Tatang Sumantri di Jakarta, Jumat.
Sebelumnya, Jakarnaval memang digelar bertepatan dengan HUT DKI Jakarta yang jatuh pada tanggal 22 Juni. Namun banyaknya peserta kerap membuat kemacetan sehingga digelarnya acara itu bertepatan dengan HBKB diharapkan dapat mengurangi gangguan kepada pengguna jalan lainnya.
"Dengan begitu diharapkan akan lebih banyak lagi warga masyarakat yang bisa datang menyaksikan Jakarnaval," ujar Tatang.
Sebanyak 2.600 peserta pawai ini akan menjalankan rute dari halaman Gedung Balaikota Pemprov DKI Jakarta, di Jalan Medan Merdeka Selatan-Jalan MH Thamrin-Bundaran HI-dan kembali Monas.
Peserta pawai terdiri atas ribuan orang dan terbagi dalam 39 kelompok atraksi seni budaya dari masyarakat umum seperti Wayang Orang Barat, Lembaga Kebudayaan Betawi, Etnik Aceh, Persatuan Organisasi Kesenian Jawa, dan beberapa sanggar binaan Disbudpar.
Selain itu, akan ada atraksi 23 mobil hias yang disumbangkan antara lain oleh Dinas Pekerjaan Umum, Dinas Pemadam Kebakaran, UPT Monas, Dinas Kesehatan, Dinas Sosial DKI Jakarta dan beberapa perusahaaan swasta dan BUMN.
Turut juga dalam karnaval 15 kolompok komunitas seperti pasukan berkuda, persatuan mobil antik, kelompok motor gede Harley Davidson, dan komunitas masyarakat pesisir.
Berbeda dengan kegiatan serupa tahun-tahun sebelumnya, peserta Jakarnaval kali ini akan dinilai oleh tim juri untuk memperebutkan tiga hadiah dan piagam penghargaan bagi pemenang mobil hias dan lima pemenang bagi penampilan terbaik peserta atraksi.
Sebanyak 75 personel Satpol PP, 20 petugas Dinas Perhubungan DKI Jakarta dan 75 personil kepolisian akan mengamankan kegiatan yang akan digelar mulai pukul 17.00-20.00 WIB tersebut.
(A043)
Jakarnaval Kembali Digelar Minggu
24 Juni 2011 20:21 WIB
Ilustrasi - Karnaval (FOTO ANTARA/R.REKOTOMO)
Editor: Ella Syafputri
Copyright © ANTARA 2011
Tags: