Presiden Jokowi cek "homestay" sebagai fasilitas penunjang MotoGP
13 Januari 2022 13:11 WIB
Presiden Joko Widodo mengenakan jaket edisi terbatas dengan tema G20 Indonesia akan mengendarai sepeda motor jenis Kawasaki W175 custom berwarna hijau metalik untuk meninjau Jalan Bypass BIL-Mandalika dan beberapa infrastruktur MotoGP 2022 di Nusa Tenggara Barat pada Kamis (13/1/2022). ANTARA/HO-Biro Pers Sekretariat Presiden-Rusman.
Jakarta (ANTARA) - Presiden Joko Widodo meninjau fasilitas "homestay" yang berada di sekitar sirkuit Mandalika, Nusa Tenggara Barat jelang pelaksanaan MotoGP 2022.
"Kita juga ingin agar Mandalika ini tidak hanya urusan balap motor tapi juga memberikan efek ekonomi, memberikan efek pertumbuhan ekonomi kepada masyarakat. Oleh sebab itu beberapa desa di sekitar sirkuit Mandalika telah dibangun 'homestay' yang dibantu pemerintah pusat, disiapkan oleh pemerintah daerah, sekarang siap 300 'homestay'," kata Presiden Jokowi di Desa Gerupuk, Lombok Tengah pada Kamis.
Presiden berharap saat penyelenggaraan MotoGP, seluruh kamar "homestay" sudah terisi penuh.
"Tadi saya sudah mengecek satu per satu dari 'homestay' yang telah dikerjakan oleh Kementerian PU dan nanti kita lihat bulan Maret Apakah ini terisi atau tidak, menurut saya insya Allah terisi semuanya," tambah Presiden.
Baca juga: Pemerintah terus benahi infrastruktur sekitar sirkuit Mandalika
Dengan penyelenggaraan MotoGP tersebut, Presiden Jokowi meyakini akan memberikan dampak ekonomi terhadap masyarakat di sekitar Kawasan Ekonomi Khusus pariwisata Mandalika.
"Kemudian yang kedua saya juga tadi mengecek infrastruktur utamanya jalan Bypass dari airport menuju ke Mandalika terutama yang berkaitan dengan keindahan, dengan estetika, dengan 'landscape' tadi juga sudah satu minggu ini dikerjakan dan kelihatan perubahannya," ungkap Presiden.
Presiden Jokowi berharap dalam perjalanan dari bandara menuju ke sirkuit Mandalika, para tamu melihat keindahan Lombok dan sekitarnya.
Baca juga: Derainase area KEK Mandalika ditingkatkan atasi banjir dukung MotoGP
"Oleh sebab itu, hal ini harus disiapkan, dan saya minta tadi m bulan Februari semuanya sudah bisa diselesaikan," kata Presiden.
Tidak ketinggalan Presiden Jokowi pun meninjau fasilitas Bandara Internasional Zainuddin Abdul Madjid yang menjadi pintu masuk ke provinsi NTB bagi penonton dan peserta MotoGP Mandalika 2022.
"Tadi saya cek langsung kedatangan di bandara, kemudian proses yang ada di dalam bandara. Saya lihat semuanya yang berkaitan dengan protokol kesehatan, yang terkait dengan cek untuk PCR, cek bahwa sudah vaksin dua kali, semuanya urut-urutannya sudah bagus," kata Presiden.
Seri MotoGP Indonesia 2022 akan menjadi seri kedua penyelenggaraan Moto GP yang dijadwalkan berlangsung pada 18-20 Maret 2022 di Mandalika International Street Circuit.
Mendampingi Presiden dalam peninjauan adalah Menteri Sekretaris Negara Pratikno, Menteri BUMN Erick Thohir, Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Basuki Hadimuljono, Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi, Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan Siti Nurbaya, Gubernur Nusa Tenggara Barat Zulkieflimansyah, dan Komandan Lapangan MotoGP Mandalika 2022 Hadi Tjahjanto.
"Kita juga ingin agar Mandalika ini tidak hanya urusan balap motor tapi juga memberikan efek ekonomi, memberikan efek pertumbuhan ekonomi kepada masyarakat. Oleh sebab itu beberapa desa di sekitar sirkuit Mandalika telah dibangun 'homestay' yang dibantu pemerintah pusat, disiapkan oleh pemerintah daerah, sekarang siap 300 'homestay'," kata Presiden Jokowi di Desa Gerupuk, Lombok Tengah pada Kamis.
Presiden berharap saat penyelenggaraan MotoGP, seluruh kamar "homestay" sudah terisi penuh.
"Tadi saya sudah mengecek satu per satu dari 'homestay' yang telah dikerjakan oleh Kementerian PU dan nanti kita lihat bulan Maret Apakah ini terisi atau tidak, menurut saya insya Allah terisi semuanya," tambah Presiden.
Baca juga: Pemerintah terus benahi infrastruktur sekitar sirkuit Mandalika
Dengan penyelenggaraan MotoGP tersebut, Presiden Jokowi meyakini akan memberikan dampak ekonomi terhadap masyarakat di sekitar Kawasan Ekonomi Khusus pariwisata Mandalika.
"Kemudian yang kedua saya juga tadi mengecek infrastruktur utamanya jalan Bypass dari airport menuju ke Mandalika terutama yang berkaitan dengan keindahan, dengan estetika, dengan 'landscape' tadi juga sudah satu minggu ini dikerjakan dan kelihatan perubahannya," ungkap Presiden.
Presiden Jokowi berharap dalam perjalanan dari bandara menuju ke sirkuit Mandalika, para tamu melihat keindahan Lombok dan sekitarnya.
Baca juga: Derainase area KEK Mandalika ditingkatkan atasi banjir dukung MotoGP
"Oleh sebab itu, hal ini harus disiapkan, dan saya minta tadi m bulan Februari semuanya sudah bisa diselesaikan," kata Presiden.
Tidak ketinggalan Presiden Jokowi pun meninjau fasilitas Bandara Internasional Zainuddin Abdul Madjid yang menjadi pintu masuk ke provinsi NTB bagi penonton dan peserta MotoGP Mandalika 2022.
"Tadi saya cek langsung kedatangan di bandara, kemudian proses yang ada di dalam bandara. Saya lihat semuanya yang berkaitan dengan protokol kesehatan, yang terkait dengan cek untuk PCR, cek bahwa sudah vaksin dua kali, semuanya urut-urutannya sudah bagus," kata Presiden.
Seri MotoGP Indonesia 2022 akan menjadi seri kedua penyelenggaraan Moto GP yang dijadwalkan berlangsung pada 18-20 Maret 2022 di Mandalika International Street Circuit.
Mendampingi Presiden dalam peninjauan adalah Menteri Sekretaris Negara Pratikno, Menteri BUMN Erick Thohir, Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Basuki Hadimuljono, Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi, Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan Siti Nurbaya, Gubernur Nusa Tenggara Barat Zulkieflimansyah, dan Komandan Lapangan MotoGP Mandalika 2022 Hadi Tjahjanto.
Pewarta: Desca Lidya Natalia
Editor: Budi Suyanto
Copyright © ANTARA 2022
Tags: