Palembang (ANTARA News) - Wakil Gubernur Sumatera Selatan, H. Eddy Yusuf, mengatakan bahwa juru bicara pelaksanaan pekan olahraga se-Asia Tenggara (SEA Games) ke-26 yang dijadwalkan berlangsung pada 11-22 November 2011 dirasa belum diperlukan.

"Saya rasa untuk juru bicara kegiatan olahraga, termasuk SEA Games, tidak mendesak karena itu sebagai pelaksanaan olahraga untuk peningkatan prestasi," katanya di Palembang, Minggu.

Untuk mendapatkan informasi, menurut dia, semua pihak dapat langsung menemui penanggung jawab bidang yang diperlukan, sehingga juru bicara kegiatan pesta olahraga dua tahunan tersebut belum perlu dibentuk.

Begitu juga wartawan yang ingin mendapatkan data dan perkembangan pertandingan, termasuk fasilitas olahraga dapat langsug ke lapangan, ujarnya.

Pesta olahraga internasional tersebut, dinilainya, sebagai pengukuran atlet dalam mencapai prestasi, dan hal ini perlu diinformasikan kepada masyarakat umum secara langsung.

SEA Games merupakan kegiatan pesta olahraga se-Asia Tenggara yang penyelenggaraannya bergilir dan untuk ke-26 ini dipercaya Indonesia dan dilaksanaan di dua tempat, yakni Sumatera Selatan dan Daerah Khusus Ibukota (DKI) Jakarta, katanya.

Oleh karena itu, lanjut dia, pelaksanaan SEA Games harus berjalan sukses sehingga harus didukung semua pihak Apalagi, bagi Sumatera Selatan baru pertama menjadi tuan rumah pesta olahraga akbar tersebut sehingga pelaksanaanya harus diupayakan berjalan lancar.

Ia menambahkan, Sumatera Selatan dalam ajang internasional tersebut bukan hanya sebagai tuan rumah penyelenggara pertandingan, tetapi juga tempat pembukaan dan penutupan pesta olahraga yang diikuti ribuan atlet termasuk dari kawasan Asia Tenggara.

Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Provinsi Sumsel, Musni Wijaya, mengatakan bahwa DKI Jakarta dan Sumatera Selatan masing-masing dipercaya menyelenggarakan 22 cabang olahraga pesta olahraga tersebut.

Cabang olahraga yang dipertandingkan di Palembang, Sumatera Selatan, antara lain atletik, Ski Air, sepatu roda, panjat tebing, bola voli, renang, sepak takraw, catur dan biliar.
(T.U005/M019)