Disdik DKI catat 55,9 persen siswa usia 6-11 tahun telah divaksin
11 Januari 2022 18:38 WIB
Dua orang tenaga kesehatan menggunakan topeng pahlawan super saat menyuntikkan vaksin COVID-19 kepada anak usia 6-11 tahun di RSIA Tambak, Jakarta, Rabu (5/1/2022). Penggunaan topeng pahlawan super tersebut bertujuan menarik minat anak-anak untuk mengikuti program vaksinasi COVID-19. ANTARA FOTO/Rivan Awal Lingga/ws/pri.
Jakarta (ANTARA) - Dinas Pendidikan DKI Jakarta mencatat sudah sebanyak 404.192 siswa atau 55,9 persen dari target 723.044 siswa yang telah menjalani vaksinasi anak usia 6-11 tahun.
"Data vaksinasi anak usia 6-11 tahun, hingga 11 Januari 2022 pukul 10.00 WIB, realisasi 404.192 siswa, persentase 55.9 persen," kata Kepala Bidang Humas Dinas Pendidikan DKI Jakarta, Taga Radja, dalam keterangan tertulis di Jakarta, Selasa.
Taga Radja menyebutkan, vaksinasi anak usia 6-11 tahun telah digelar serentak di DKI Jakarta sejak 14 Desember 2021.
Menurut Dinas Kesehatan DKI Jakarta, anak usia 6-11 tahun dapat menjalani vaksinasi COVID-19 di sekolah dan sejumlah fasilitas kesehatan.
Untuk pelaksanaan di sekolah di Provinsi DKI Jakarta, sasaran vaksinasi adalah siswa yang menempuh pendidikan di tempat vaksinasi, baik berstatus penduduk DKI Jakarta maupun di luar DKI Jakarta.
Baca juga: Polisi "superhero" ajak anak usia 6-11 tahun untuk vaksin di Jakarta
Untuk pelaksanaan selain di sekolah, sasaran yang dapat menerima layanan vaksinasi di wilayah DKI Jakarta terbatas pada anak yang berstatus penduduk DKI Jakarta dan dibuktikan dengan Kartu Keluarga atau Kartu Identitas Anak (KIA) yang mencantumkan alamat tinggal.
Sementara untuk jumlah total vaksinasi dosis pertama bagi warga yang bermukim di DKI Jakarta saat ini sebanyak 11.968.170 orang atau 118,7 persen.
Jumlah vaksinasi dosis satu tersebut dengan proporsi 70 persen warga ber-KTP DKI dan 30 persen lainnya warga KTP Non-DKI.
"Jumlah yang divaksin dosis pertama hari ini sebanyak 5.688 orang. Sedangkan, total dosis kedua kini mencapai 9.337.035 orang 92,6 persen dengan proporsi 71 persen merupakan warga ber-KTP DKI dan 29 persen warga KTP Non DKI. Jumlah yang divaksin dosis kedua hari ini sebanyak 727 orang," kata Kepala Bidang Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Dinas Kesehatan Provinsi DKI Jakarta Dwi Oktavia.
Baca juga: Ini kriteria anak dapat dilayani vaksinasi COVID-19 di Jakarta
Baca juga: Dinkes DKI sosialisasi lokasi vaksinasi anak usia 6-11 tahun di medsos
"Data vaksinasi anak usia 6-11 tahun, hingga 11 Januari 2022 pukul 10.00 WIB, realisasi 404.192 siswa, persentase 55.9 persen," kata Kepala Bidang Humas Dinas Pendidikan DKI Jakarta, Taga Radja, dalam keterangan tertulis di Jakarta, Selasa.
Taga Radja menyebutkan, vaksinasi anak usia 6-11 tahun telah digelar serentak di DKI Jakarta sejak 14 Desember 2021.
Menurut Dinas Kesehatan DKI Jakarta, anak usia 6-11 tahun dapat menjalani vaksinasi COVID-19 di sekolah dan sejumlah fasilitas kesehatan.
Untuk pelaksanaan di sekolah di Provinsi DKI Jakarta, sasaran vaksinasi adalah siswa yang menempuh pendidikan di tempat vaksinasi, baik berstatus penduduk DKI Jakarta maupun di luar DKI Jakarta.
Baca juga: Polisi "superhero" ajak anak usia 6-11 tahun untuk vaksin di Jakarta
Untuk pelaksanaan selain di sekolah, sasaran yang dapat menerima layanan vaksinasi di wilayah DKI Jakarta terbatas pada anak yang berstatus penduduk DKI Jakarta dan dibuktikan dengan Kartu Keluarga atau Kartu Identitas Anak (KIA) yang mencantumkan alamat tinggal.
Sementara untuk jumlah total vaksinasi dosis pertama bagi warga yang bermukim di DKI Jakarta saat ini sebanyak 11.968.170 orang atau 118,7 persen.
Jumlah vaksinasi dosis satu tersebut dengan proporsi 70 persen warga ber-KTP DKI dan 30 persen lainnya warga KTP Non-DKI.
"Jumlah yang divaksin dosis pertama hari ini sebanyak 5.688 orang. Sedangkan, total dosis kedua kini mencapai 9.337.035 orang 92,6 persen dengan proporsi 71 persen merupakan warga ber-KTP DKI dan 29 persen warga KTP Non DKI. Jumlah yang divaksin dosis kedua hari ini sebanyak 727 orang," kata Kepala Bidang Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Dinas Kesehatan Provinsi DKI Jakarta Dwi Oktavia.
Baca juga: Ini kriteria anak dapat dilayani vaksinasi COVID-19 di Jakarta
Baca juga: Dinkes DKI sosialisasi lokasi vaksinasi anak usia 6-11 tahun di medsos
Pewarta: Ricky Prayoga
Editor: Riza Harahap
Copyright © ANTARA 2022
Tags: