Jakarta (ANTARA) - Woozi Seventeen akan merilis mixtape solo pertamanya yang bertajuk "Ruby" pada 3 Januari 2022.

Dalam pembuatan mixtape tersebut, Woozi mengatakan dia harus memutar otak untuk memutuskan musik seperti apa yang akan dia buat sebagai proyek solo pertamanya.

Baca juga: SEVENTEEN bagi cerita di balik album "Attaca"

Woozi telah bergelut di dunia musik selama sepuluh tahun terakhir. Selama waktu tersebut, para penggemarnya mengatakan bahwa musik yang dia buat telah memberi mereka kekuatan dalam menjalani hidup.

"Berkat itu, sekarang saya ingin menciptakan musik yang membuat orang bahagia, musik yang cukup baik untuk membuat mereka bangga," kata Woozi saat wawancara dengan Marie Claire Korea, dikutip dari The Korea Herald, Selasa.

Woozi merupakan salah satu anggota SEVENTEEN paling berbakat. Tak hanya pandai bernyanyi dan menari, dia juga kerap menciptakan lagu dan berpartisipasi dalam pembuatan album milik grup tersebut.

Belum lama ini, Woozi memenangkan penghargaan sebagai produser terbaik di ajang Asia Artist Awards 2021.

Baca juga: Di balik mini album "You Made My Dawn" dari SEVENTEEN

Baca juga: SEVENTEEN akan rilis single "Ainochikara" di Jepang bulan depan

Baca juga: SEVENTEEN akan gelar dua konser virtual bulan depan