Jakarta (ANTARA) -
ONE Championship mengumumkan reality show bisnis dan olahraga The Apprentice: edisi ONE Championship bakal tayang perdana di 150 negara melalui saluran Netflix pada kuartal pertama 2022.

Chairman dan CEO ONE Championship Chatri Sityodtong dalam keterangan resminya di Jakarta, Kamis, mengatakan ekspansi yang dilakukan tidak lepas dari suksesnya penayangan "The Apprentice: ONE Championship Edition" di Asia.

“Musim pertama dari The Apprentice: Edisi ONE Championship sangatlah sukses penayangannya. Setelah mendapatkan respon yang sangat fantastis di Asia, sudah saatnya seluruh dunia menyaksikan juga tayangan yang sangat berat dan sangat unik dalam sejarah program TV ‘The Apprentice’," katanya.

"Atas nama ONE Championship, saya benar-benar merasa terhormat terhadap semua dukungan yang kami terima terhadap tayangan tersebut dan saya sangat semangat untuk mempersembahkannya kepada pemirsa di seluruh dunia.” kata Chatri menambahkan.

“The Apprentice” adalah salah satu program TV realita terbesar dalam sejarah, menilai keahlian bisnis para kandidat yang berkompetisi memperebutkan tawaran pekerjaan langsung di bawah CEO yang sangat berpengaruh. Musim pertama ini terdiri dari 13 episode.

Salah satu peserta "The Apprentice: ONE Championship Edition" berasal dari Indonesia yakni Paulina Purnomowati yang perjalanannya terbilang cukup panjang dan harus terhenti di episode kesepuluh.

“The Apprentice: ONE Championship edition” baru-baru ini menerima dua penghargaan sekaligus pada ajang Asian Academy Creative Awards 2021 (AAA). Program tersebut memenangkan kategori “Best Non-Scripted Entertainment” (Program Hiburan Tanpa Skrip Terbaik) dan “Best Adaptation of an Existing Format” (Adaptasi Terbaik dari Program TV yang Sudah Ada).

Baca juga: The Apprentice: ONE Championship Edition raih dua penghargaan di AAA

Sejumlah petarung ONE Championship terlihat dalam ajang tersebut yang diantaranya mantan petarung legendaris George St- Pierre dan Renzo Gracie, mantan juara dunia kelas welterweight Ben Askren, juara dunia heavyweight Brendon Vera.

Berikutnya juara dunia putri atomweight Angela Lee, juara grand prix flyweight Demetrious Johnson, juara gulat India Ritu Phogat, juara dunia karate Sage Northcutt dan juara dunia strawweight perempuan Xiong Jing Nan.

Baca juga: Juara The Apprentice siap unjuk kemampuan di ONE Championship