Jakarta (ANTARA) - Platform berbagi video pendek, TikTok, mengumumkan beberapa pembaruannya untuk pengguna layanan aplikasinya termasuk fitur yang memungkinkan pengguna untuk mengunggah video beresolusi semakin baik yaitu 1080p.
Mengutip GSM Arena, Jumat, hanya ada beberapa negara yang bisa menggunakan fitur unggahan dengan resolusi terbaru itu.
Baca juga: TikTok uji coba fitur yang bisa berikan tip untuk kreator konten
Pengguna bisa mengunggah video beresolusi tinggi itu dengan memilih opsi "more options" setelah itu pilih "Upload HD" sehingga memungkinkan pengguna memiliki video beresolusi 1080p.
Ada juga pembaruan pada efek- efek, misalnya seperti pengguna diperbolehkan efek "Green Screen" di atas gambar berformat GIF.
Pengguna juga dapat memilih gambar GIF mereka melalui rekanan TikTok yaitu GIPHY.
Setelah itu taruh video mereka di atas GIF menggunakan efek "Green Screen".
Ada juga pengembang fitur visual yang meningkatkan kualitas gambar hanya dalam satu sentuhan.
Fitur itu layaknya pengeditan biasa yang dilakukan pada foto.
Beberapa yang bisa diubah seperti color exposure, color correctiin, low- light (highlight).
Fitur itu bisa digunakan pada video yang diambil langsung melalui TikTok maupun yang sudah direkam sebelumnya dan diunggah lewat galeri.
Dari segi fitur efek suara, pengguna bisa menggunakan "Audio Synthesis" sehingga pengguna bisa membuat banyak suara yang terdengar seperti suara hewan atau pun instrumen musik lainnya.
Untuk mengaksesnya, pengguna bisa memilih "Feature" lalu pilih "Voice Effect" pada panel kanan di bagian halaman editing.
Baca juga: 10 konten terpopuler di TikTok Indonesia sepanjang 2021
Baca juga: TikTok kolaborasi suarakan keamanan digital remaja di platform
Baca juga: Spotify akan buat fitur video singkat seperti TikTok
TikTok kini dukung pengguna unggah video beresolusi 1080p
17 Desember 2021 09:37 WIB
Ilustrasi - TikTok. ANTARA/cottonbro dari Pexels.
Penerjemah: Livia Kristianti
Editor: Ida Nurcahyani
Copyright © ANTARA 2021
Tags: