Nice, Prancis (ANTARA News) - Petenis Amerika Serikat yang tiga kali sebagai finalis di Wimbledon, Andy Roddick, dikhawatirkan tidak dapat tampil di Prancis Teruka setelah mundur dari turnamen ATP di Nice Selasa karena mengalami cedera bahu.

Petenis berusia 28 tahun itu berharap mendapat rasa percaya besar setelah keluar pada babak pertama turnamen tenah liat di Madrid dan Roma Terbuka, namun ia malah mengundurkan diri dari rencana pertandingan Rabu melawan petenis Roma, Victor Hanescu.

"Saya sudah merasa cedera pekan lalu di Roma sehingga saya mundur dari pertandingan ganda," kata Roddick, yang penampilan terbaiknya di Roland Garros pada putaran keempat turnamen 2009.

"Saya belum dapat memastikan apakah dapat turun di Roland Garros musim ini dan saya kira orang tidak dapat turun dalam turnamen Grand Slam bila ia tidak sehat 100 persen," kata petenis itu.

Roddick mengatakan ia tidak akan memaksakan diri mengikuti turnamen, karena ia khawatir cederanya semakin hebat, sehingga ia tidak dapat tampil di Wimbledon, turnamen yang lapangannya merupakan favoritnya.

"Saya merasa nyeri bila melancarkan pukulan backhands dan forehands, ketimbang saat melakukan pukulan servis," kata Roddick.

"Saya berusaha menghindari masa cedera berbulan-bulan, karena itu akan menyebabkan saya tidak dapat tampil bagus musim ini," katanya.
(*)